Masuk atau Daftar

Alo! Masuk dan jelajahi informasi kesehatan terkini dan terlengkap sesuai kebutuhanmu di sini!
atau dengan
Facebook
Masuk dengan Email
Masukkan Kode Verifikasi
Masukkan kode verifikasi yang telah dikirimkan melalui SMS ke nomor
Kami telah mengirim kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Kami telah mengirim ulang kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Terjadi kendala saat memproses permintaan Anda. Silakan coba kembali beberapa saat lagi.
Selanjutnya

Tidak mendapatkan kode? Kirim ulang atau Ubah Nomor Ponsel

Mohon Tunggu dalam Detik untuk kirim ulang

Nomor Ponsel Sudah Terdaftar

Nomor yang Anda masukkan sudah terdaftar. Silakan masuk menggunakan nomor [[phoneNumber]]

Masuk dengan Email

Silakan masukkan email Anda untuk akses Alomedika.
Lupa kata sandi ?

Masuk dengan Email

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk akses Alomedika.

Masuk dengan Facebook

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk verifikasi akun Alomedika.

KHUSUS UNTUK DOKTER

Logout
Masuk
Download Aplikasi
  • CME
  • Webinar
  • E-Course
  • SKP
  • Diskusi Dokter
  • Penyakit & Obat
    Penyakit A-Z Obat A-Z Tindakan Medis A-Z
Kontraindikasi dan Peringatan Captopril general_alomedika 2022-12-21T07:10:53+07:00 2022-12-21T07:10:53+07:00
Captopril
  • Pendahuluan
  • Farmakologi
  • Formulasi
  • Indikasi dan Dosis
  • Efek Samping dan Interaksi Obat
  • Penggunaan pada Kehamilan dan Menyusui
  • Kontraindikasi dan Peringatan
  • Pengawasan Klinis

Kontraindikasi dan Peringatan Captopril

Oleh :
dr. DrRiawati MMedPH
Share To Social Media:

Kontraindikasi pemakaian captopril adalah adanya riwayat hipersensitivitas dengan obat ini. Peringatan penggunaan diberikan karena captopril berpotensi menyebabkan efek hematologi, seperti neutropenia atau agranulositosis.

Kontraindikasi

Kontraindikasi captopril diberikan pada pasien yang memiliki riwayat hipersensitivitas dengan obat ini, atau golongan angiotensin-converting enzyme (ACE Inhibitors) lainnya, seperti lisinopril dan ramipril.

Kontraindikasi juga ditujukan pada wanita hamil. Pasien sebaiknya segera menghentikan penggunaan obat captopril, dan digantikan dengan obat antihipertensi lainnya, apabila pasien diketahui hamil.[3,4,11]

Peringatan

Peringatan saat menggunakan captopril diberikan terhadap kemungkinan terjadinya efek hematologi, proteinuria, dan hipotensi. Peringatan juga ditujukan akan potensi timbulnya reaksi sensitivitas, misalnya anafilaksis atau angioedema yang dapat berakibat fatal.

Efek Hematologi

Captopril dapat menyebabkan neutropenia dan agranulositosis. Risiko terjadinya neutropenia meningkat apabila pasien memiliki gangguan fungsi ginjal atau adanya penyakit jaringan ikat, misalnya lupus eritematosus sistemik atau skleroderma.[4,15]

Proteinuria

Proteinuria dapat terjadi pada pasien dengan riwayat gangguan ginjal, atau jika pasien menerima captopril dalam dosis tinggi, yaitu di atas 150 mg/hari. Proteinuria biasa terjadi pada bulan ke-8 terapi dan membaik dalam 6 bulan.[4,15]

Hipotensi

Hipotensi berat dapat terjadi terutama pada pasien yang menerima diuretik atau dialisis, serta pada pasien dengan gagal jantung berat. Untuk menghindari terjadinya hipotensi, bila memungkinkan, hentikan terapi obat antihipertensi lainnya 1 minggu sebelum memulai captopril. Sebaiknya dosis captopril dimulai dari 6,25 mg, sebanyak 3 kali/hari untuk mencegah hipotensi.[4,11]

Reaksi Sensitivitas

Peringatan juga diberikan karena captopril berpotensi menyebabkan reaksi hipersensitivitas, seperti anafilaksis dan angioedema. Jika terjadi edema laring, maka dapat berakibat fatal.[4]

 

 

Direvisi oleh: dr. Livia Saputra

Referensi

3. Marte F, Sankar P, Cassagnol M. Captopril. StatPearls Publishing. 2022 https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK535386/
4. American Society of Health System Pharmacists. Captopril. Drugs.com. 2022. https://www.drugs.com/monograph/captopril.html
11. Medscape. Captopril. 2022 https://reference.medscape.com/drug/capoten-captoril-captopril-342315
15. Drugs.com. Captopril Prescribing Information. 2021 https://www.drugs.com/pro/captopril-tablets.html#s-34071-1

Penggunaan pada Kehamilan dan Me...
Pengawasan Klinis Captopril

Artikel Terkait

  • BNP dan NT-proBNP sebagai Penanda Diagnosis Gagal Jantung
    BNP dan NT-proBNP sebagai Penanda Diagnosis Gagal Jantung
  • Pilihan Pengobatan untuk Hipertensi Esensial
    Pilihan Pengobatan untuk Hipertensi Esensial
  • Pilihan Obat Antihipertensi pada Orang dengan Penyakit Kardiovaskuler
    Pilihan Obat Antihipertensi pada Orang dengan Penyakit Kardiovaskuler
  • Metode Pemeriksaan Tekanan Darah di Layanan Primer
    Metode Pemeriksaan Tekanan Darah di Layanan Primer
  • Serba-serbi Pengukuran Tekanan Darah dengan Digital Sphygmomanometer
    Serba-serbi Pengukuran Tekanan Darah dengan Digital Sphygmomanometer

Lebih Lanjut

Diskusi Terkait
Anonymous
29 Desember 2022
Serangan jantung mendadak di usia muda - Jantung Ask the Expert
Oleh: Anonymous
1 Balasan
Alo dr. Farhanah,Sp.JP(K) izin bertanya dok, apa penyebab seseorang berusia muda yang tidak ada riwayat penyakit jantung sebelumnya, dengan profil lipid yang...
Anonymous
27 Desember 2022
Bacaan diagnosis dari surat keterangan dokter
Oleh: Anonymous
3 Balasan
Mohon bantuanya untuk bacaan diagnosisnya?
Anonymous
29 November 2022
Guideline tata laksana hipertensi terbaru
Oleh: Anonymous
1 Balasan
Halo dok, apakah rekan sejawat ada yg punya guideline tatalaksana hipertensi yang terbaru?

Lebih Lanjut

Download Aplikasi Alomedika & Ikuti CME Online-nya!
Kumpulkan poin SKP sebanyak-banyaknya, Gratis!

  • Tentang Kami
  • Advertise with us
  • Syarat dan Ketentuan
  • Privasi
  • Kontak Kami

© 2021 Alomedika.com All Rights Reserved.