Doctor icon

Masuk atau Daftar

Alo! Masuk dan jelajahi informasi kesehatan terkini dan terlengkap sesuai kebutuhanmu di sini!
atau dengan
Facebook
Masuk dengan Email
Masukkan Kode Verifikasi
Masukkan kode verifikasi yang telah dikirimkan melalui SMS ke nomor
Kami telah mengirim kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Kami telah mengirim ulang kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Terjadi kendala saat memproses permintaan Anda. Silakan coba kembali beberapa saat lagi.
Selanjutnya

Tidak mendapatkan kode? Kirim ulang atau Ubah Nomor Ponsel

Mohon Tunggu dalam Detik untuk kirim ulang

Apakah Anda memiliki STR?
Alo, sebelum melanjutkan proses registrasi, silakan identifikasi akun Anda.
Ya, Daftar Sebagai Dokter
Belum punya STR? Daftar Sebagai Mahasiswa

Nomor Ponsel Sudah Terdaftar

Nomor yang Anda masukkan sudah terdaftar. Silakan masuk menggunakan nomor [[phoneNumber]]

Masuk dengan Email

Silakan masukkan email Anda untuk akses Alomedika.
Lupa kata sandi ?

Masuk dengan Email

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk akses Alomedika.

Masuk dengan Facebook

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk verifikasi akun Alomedika.

KHUSUS UNTUK DOKTER

Logout
Masuk
Download Aplikasi
  • CME
  • Webinar
  • E-Course
  • Diskusi Dokter
  • Penyakit & Obat
    Penyakit A-Z Obat A-Z Tindakan Medis A-Z
Prognosis Neurofibromatosis Tipe 1 general_alomedika 2024-05-20T14:31:16+07:00 2024-05-20T14:31:16+07:00
Neurofibromatosis Tipe 1
  • Pendahuluan
  • Patofisiologi
  • Etiologi
  • Epidemiologi
  • Diagnosis
  • Penatalaksanaan
  • Prognosis
  • Edukasi dan Promosi Kesehatan

Prognosis Neurofibromatosis Tipe 1

Oleh :
dr. Siti Solichatul Makkiyyah
Share To Social Media:

Prognosis pasien dengan neurofibromatosis tipe 1 bergantung pada tingkat keparahan penyakit, ada tidaknya komplikasi atau keganasan, dan luasnya deformitas. Pasien dengan keparahan ringan memiliki usia harapan hidup yang lebih baik, sedangkan pasien dengan keparahan sedang-berat memiliki usia harapan hidup dan kualitas hidup yang buruk.[1]

Komplikasi

Rekurensi umum terjadi pasca eksisi neurofibroma. Selain itu, komplikasi dapat berupa keganasan dan kebutaan.[1-3]

Risiko Keganasan

Neurofibroma pleksiform memiliki risiko rekurensi dan berkembang menjadi tumor ganas yang tinggi. Kecurigaan keganasan diwaspadai bila pasien mengeluhkan nyeri >1 bulan, defisit neurologis baru, terdapat perubahan konsistensi tumor dari lunak menjadi keras, atau peningkatan ukuran dalam waktu singkat. Meskipun dengan eksisi radikal diikuti kemoradiasi, angka kesintasan 5 tahun tetap rendah karena tingginya angka metastasis ke paru dan tulang, serta risiko rekurensi lokal.[1-3]

Komplikasi Mata

Pada mata, neurofibromatosis tipe 1 dapat menyebabkan glioma optik, tumor vasoproliferatif retina, dan glaukoma neovaskular. Pada beberapa kasus, komplikasi pada mata bisa menyebabkan kebutaan.[1-3]

Komplikasi pada Anak

Anak dengan neurofibromatosis tipe 1 dapat mengalami kesulitan belajar atau gangguan perilaku. Pasien juga dapat mengalami berbagai keterlambatan pertumbuhan dan perkembangan.[1-3]

Komplikasi Lainnya

Pasien neurofibromatosis tipe 1 juga memiliki peningkatan risiko osteoporosis, rabdomiosarkoma, leukemia myeloid, sindrom mielodisplastik, tumor stroma gastrointestinal, tumor glomus, tumor vasoproliferatif retina, tumor payudara, dan feokromositoma.

Komplikasi dari tindakan bedah adalah nyeri, perdarahan, terbentuk jaringan parut, dan infeksi lokal. Penyembuhan fraktur atau defek tulang pada pasien neurofibromatosis tipe 1 sering kali inadekuat, sehingga mempersulit terapi.[1-3]

Prognosis

Angka harapan hidup pasien dengan neurofibromatosis tipe 1 telah dilaporkan 8 tahun lebih rendah dari rata-rata populasi umum. Angka mortalitas juga dilaporkan lebih tinggi pada wanita. Penyebab utama peningkatan mortalitas yaitu hipertensi (akibat vaskulopati), sekuel pada lesi sumsum tulang belakang, dan keganasan terutama malignant peripheral nerve sheath tumor (MPNST). Deteksi dini dan penanganan segera dapat menurunkan laju morbiditas dan mortalitas pasien.[2,3]

Kualitas hidup pasien juga lebih rendah daripada populasi umum. Penyebab kualitas hidup yang terganggu meliputi gangguan kosmetik, medis, sosial, serta tingkah laku. Penelitian menunjukkan bahwa pasien neurofibromatosis tipe 1 dua kali lebih sering dirawat di rumah sakit dengan lama rawat inap yang lebih panjang daripada populasi umum.[3]

 

Penulisan pertama oleh: dr. Sandy S Sopandi

Referensi

1. Adil A, Koritala T, Munakomi S, Singh AK. StatPearls Publishing. 2023. Neurofibromatosis Type 1.
2. Hsieh DT. Neurofibromatosis Type 1. Medscape. 2022.
3. Choi J, An S, Lim SY. Current concepts of neurofibromatosis type 1: pathophysiology and treatment. Arch Craniofac Surg. 2022 Feb;23(1):6-16. doi: 10.7181/acfs.2022.00633. Epub 2022 Feb 20. PMID: 35255591; PMCID: PMC8901593.

Penatalaksanaan Neurofibromatosi...
Edukasi dan Promosi Kesehatan Ne...
Diskusi Terbaru
Anonymous
Dibalas 1 jam yang lalu
Obat batuk sesak untuk Ibu hamil
Oleh: Anonymous
1 Balasan
Alo dokter.Obat batuk sesak untuk Ibu hamil yang aman apa y?Apakah GG dan salbutamol aman untuk ibu hamil?
dr.Rahayu Mentari
Dibalas 15 jam yang lalu
Benjolan di pusat tanggal, bagaimana tatalaksananya?
Oleh: dr.Rahayu Mentari
2 Balasan
Alo Dokter, Ank usia 16 bulan.. benjolan d pusat terjadi setelah 2 bulan tali pusar tanggal.. tdk demam, dan tidak berbau.. mohon diskusi nya dok, tuk...
dr.Arini Gita Puspa
Dibalas 18 jam yang lalu
Webinar tahun 2025
Oleh: dr.Arini Gita Puspa
3 Balasan
ALO dokter, izin berdiskusi, apakah ada yang tahu kenapa webinar di tahun 2025 ini SKP tidak langsung terhitung di satu sehat, termasuk webinar dari...

Lebih Lanjut

Download Aplikasi Alomedika & Ikuti CME Online-nya!
Kumpulkan poin SKP sebanyak-banyaknya!

  • Tentang Kami
  • Advertise with us
  • Syarat dan Ketentuan
  • Privasi
  • Kontak Kami

© 2024 Alomedika.com All Rights Reserved.