Prognosis Hipotensi Ortostatik
Prognosis pasien hipotensi ortostatik dapat menjadi buruk apabila ada komplikasi berupa sinkop pada pasien. Risiko jatuh akibat sinkop akan meningkatkan angka mortalitas akibat cedera kepala.[4,16]
Komplikasi
Komplikasi yang dapat terjadi pada pasien hipotensi ortostatik, antara lain infark miokard akut, stroke, gagal jantung, dan atrial fibrilasi. Hasil studi menunjukkan bahwa pasien hipotensi ortostatik secara nyata memiliki peningkatan risiko komplikasi walaupun pasien asimptomatik. Akibat dari Hipotensi ortostatik, pasien terutama kelompok usia lanjut sering mengalami cedera kepala akibat jatuh, sehingga mortalitas penyakit ini sangat berhubungan dengan derajat beratnya cedera kepala setelah jatuh akibat hipotensi ortostatik.[4,16]
Prognosis
Terdapat tingkat morbiditas dan mortalitas yang tinggi pada penyakit hipotensi ortostatik disebabkan oleh seringnya pasien terjatuh, yang selanjutnya akan menyebabkan pasien lebih sering dirawat.[4]