Penggunaan Pada Kehamilan dan Ibu Menyusui Tetrasiklin
Penggunaan tetrasiklin pada kehamilan dan menyusui tidak disarankan. FDA memasukkan obat ini dalam Kategori D. Tetrasiklin juga diekskresikan di ASI.
Penggunaan pada Kehamilan
Menurut FDA, tetrasiklin masuk dalam kategori D, artinya terdapat bukti positif risiko kelainan janin pada manusia. Tetapi obat ini masih dapat digunakan bila manfaatnya jauh lebih besar daripada risikonya.
Menurut TGA, tetrasiklin masuk dalam kategori D, artinya obat ini dapat menyebabkan peningkatan insidensi malformasi fetus manusia,atau kerusakan yang ireversibel. [2,7,8]
Penggunaan pada Ibu Menyusui
Obat tetrasiklin diekskresikan ke ASI, sehingga pemberiannya tidak disarankan pada ibu menyusui. Tetrasiklin dapat memengaruhi perkembangan tulang dan gigi bayi. [2,21,22]