Penggunaan pada Kehamilan dan Ibu Menyusui Karbon Aktif
Karbon aktif belum diklasifikasikan secara formal untuk penggunaan pada ibu hamil baik oleh badan pengawasan obat Amerika Serikat (FDA) ataupun badan pengawasan obat Australia (TGA) sehingga obat ini termasuk kategori N atau belum dikategorikan.
Penggunaan pada Kehamilan
Belum ada studi khusus mengenai toksisitas karbon aktif pada kehamilan baik pada manusia ataupun hewan coba. Secara umum, karbon aktif diduga aman untuk digunakan pada ibu hamil. Pada keadaan intoksikasi akut, manfaat karbon aktif jauh lebih besar dibandingkan potensi risikonya.
Karbon aktif dapat digunakan sebagai terapi pendamping pada ibu hamil yang mengalami kolestasis intrahepatik (intrahepatic cholestasis in pregnancy/ICP).[22] Kolestasis kehamilan merupakan gangguan fungsi hepar yang terjadi pada saat kehamilan trimester ketiga (30 minggu ke atas). Umumnya gangguan yang terjadi pada ibu ringan tetapi sering menyebabkan gangguan pada janin seperti kelahiran prematur dan fetal distress. [22]
Penggunaan pada Menyusui
Karbon aktif tidak diabsorbsi oleh saluran pencernaan maka kemungkinan tidak memberikan efek samping pada bayi bila dikonsumsi oleh ibu menyusui.[21]