Masuk atau Daftar

Alo! Masuk dan jelajahi informasi kesehatan terkini dan terlengkap sesuai kebutuhanmu di sini!
atau dengan
Facebook
Masuk dengan Email
Masukkan Kode Verifikasi
Masukkan kode verifikasi yang telah dikirimkan melalui SMS ke nomor
Kami telah mengirim kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Kami telah mengirim ulang kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Terjadi kendala saat memproses permintaan Anda. Silakan coba kembali beberapa saat lagi.
Selanjutnya

Tidak mendapatkan kode? Kirim ulang atau Ubah Nomor Ponsel

Mohon Tunggu dalam Detik untuk kirim ulang

Nomor Ponsel Sudah Terdaftar

Nomor yang Anda masukkan sudah terdaftar. Silakan masuk menggunakan nomor [[phoneNumber]]

Masuk dengan Email

Silakan masukkan email Anda untuk akses Alomedika.
Lupa kata sandi ?

Masuk dengan Email

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk akses Alomedika.

Masuk dengan Facebook

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk verifikasi akun Alomedika.

KHUSUS UNTUK DOKTER

Logout
Masuk
Download Aplikasi
  • CME
  • Webinar
  • E-Course
  • SKP
  • Diskusi Dokter
  • Penyakit & Obat
    Penyakit A-Z Obat A-Z Tindakan Medis A-Z
Efek Samping dan Interaksi Obat Lidocaine general_alomedika 2022-10-27T13:56:19+07:00 2022-10-27T13:56:19+07:00
Lidocaine
  • Pendahuluan
  • Farmakologi
  • Formulasi
  • Indikasi dan Dosis
  • Efek Samping dan Interaksi Obat
  • Penggunaan pada Kehamilan dan Ibu Menyusui
  • Kontraindikasi dan Peringatan
  • Pengawasan Klinis

Efek Samping dan Interaksi Obat Lidocaine

Oleh :
dr. Paulina Livia Tandijono
Share To Social Media:

Efek samping lidocaine dapat terjadi di hampir seluruh sistem organ, termasuk sistem saraf pusat dan kardiovaskular. Interaksi obat lidocaine dapat menyebabkan peningkatan maupun penurunan konsentrasi dan efek lidocaine maupun obat yang berinteraksi.

Efek Samping

Beberapa efek samping yang dapat ditimbulkan lidocaine berdasarkan sistem organ yang terpengaruh :

  • Sistem saraf pusat (SSP) : kepala terasa ringan, sakit kepala, agitasi, ansietas, kebingungan, euforia, halusinasi, psikosis, disorientasi, bicara pelo, pusing, mengantuk, kejang, penurunan kesadaran hingga koma, tremor, gangguan sensorik, hipertermia maligna, serta hiperestesia atau hipoestesia
  • Gangguan pada mata : disfungsi gerakan bola mata yakni pada pemberian retrobulbar, pandangan ganda atau buram, dan amaurosis bilateral
  • Gangguan pada telinga : tinitus dan hiperakusis
  • Sistem kardiovaskular : aritmia, spasme arterial, bradikardia, hipotensi, dan kolaps kardiovaskular yang berujung pada henti jantung
  • Sistem pernapasan : dyspnea, bronkospasme, depresi atau henti napas, suara serak atau hilang
  • Alergi : eritema dan iritasi pada lokasi suntikan, ptekiae, urtikaria, edema, reaksi anafilaksis
  • Sistem pencernaan : rasa metal atau metallic taste, lidah terasa baal, konstipasi, mual, muntah
  • Sistem hematologi : methemoglobinemia[1,9,10]

Overdosis dan Penanganannya

Pemberian lidocaine dapat menyebabkan overdosis yang biasanya disebabkan oleh miskalkulasi dosis atau injeksi intravena secara tidak sengaja yang seharusnya digunakan untuk infiltrasi perkutan. Toksisitas ditandai dengan gejala berikut:

  • Kejang yang dapat menyebabkan hipoksia dan hiperkapnia
  • Penurunan kesadaran
  • Gangguan pernapasan: dyspnea, depresi atau henti napas
  • Gangguan kardiovaskular: hipotensi, bradikardi, aritmia, henti jantung[10,14]

Berikut adalah penanganan overdosis lidocaine :

  • Menghentikan injeksi lidocaine.
  • Jika terjadi kejang atau penurunan kesadaran akibat depresi sistem saraf pusat, diberikan oksigenasi yang adekuat dengan mempertahankan jalan napas, intubasi, dan berikan bantuan napas jika perlu.
  • Jika dalam 15–20 detik kejang tidak berhenti spontan, diberikan diazepam Namun, perlu diwaspadai bahwa diazepam juga menyebabkan depresi napas dan sirkulasi.
  • Apabila terjadi aritmia, berikan sodium bikarbonat

  • Jika terjadi hipotensi, stabilkan sirkulasi dengan pemberian cairan 10-20 ml/kgBB secara bolus. Jika tidak membaik, ulangi pemberian cairan. Jika tidak membaik, berikan inotropik seperti adrenalin atau noradrenalin[10,14]

Interaksi Obat

Interaksi obat lidocaine dapat menyebabkan peningkatan ataupun penurunan konsentrasi dan efek samping pada lidocaine maupun obat yang berinteraksi.

Peningkatan Konsentrasi dan Efek Samping Lidocaine

Obat yang meningkatkan konsentrasi atau efek samping lidocaine:

  • Antibiotik : ciprofloxacin, eritromisin, isoniazid, meflokuin, norfloxacin, pefloxacin
  • Antivirus : darunavir, tenofovir, ritonavir, peginterferon alfa 2a
  • Obat kardiovaskular : amiodarone, mexiletine, verapamil
  • Antidepresan : fluvoxamine
  • Lainnya : cimetidine, asam pipemidat, takrin

Penurunan Konsentrasi dan Efek Lidocaine

Obat yang menurunkan konsentrasi atau efek lidocaine :

  • Antikonvulsan : carbamazepine, fenobarbital, phenytoin, pirimidone
  • Obat sistem saraf pusat : modafinil
  • Antibiotik : rifampicin
  • Antivirus : nevirapin
  • Antiulkus gaster : omeprazole
  • Sevelamer

Peningkatan Konsentrasi dan Efek Samping Obat Lain

Obat yang konsentrasi atau efek sampingnya ditingkatkan lidocaine :

  • Analgesik narkotik : opium, fentanil, morfin, tramadol, oxycodone
  • Obat batuk : kodein, hidrokodon Alfentanil
  • Anestetik : bupivacaine, sufentanil
  • Lainnya : metadon, pentazosin, tamsulosin, tinidazole

Peningkatan Konsentrasi dan Efek Samping Kedua Obat

Kadar serta efek samping obat dan lidocaine sama-sama meningkat :

  • Timolol
  • Disopyramide
  • Pimozide
  • Pindolol
  • Propanolol
  • Prokainamid[10]

 

 

Direvisi oleh: dr. Dizi Bellari Putri

Referensi

1. Food and Drug Administration. 4% Xylocaine. (https://www.accessdata.fda.gov/drugsatfda_docs/label/2010/006488s074lbl.pdf)
9. Electonic medical compendium. Lidocaine hydrochloride 2% w/v solution for injection. 2014
10. Medscape. Lidocaine anesthetic. 2022. https://reference.medscape.com/drug/xylocaine-zingo-lidocaine-anesthetic-343363#5
14. MIMS. Lidocaine. 2022. http://www.mims.com/indonesia/drug/info/lidocaine/?type=brief type=generic

Indikasi dan Dosis Lidocaine
Penggunaan pada Kehamilan dan Ib...

Artikel Terkait

  • Interpretasi EKG secara Digital dapat Menyebabkan Kesalahan Medis
    Interpretasi EKG secara Digital dapat Menyebabkan Kesalahan Medis
  • Kombinasi Lidokain-Bikarbonat Untuk Mengurangi Nyeri Prosedural Saat Anestesi Lokal
    Kombinasi Lidokain-Bikarbonat Untuk Mengurangi Nyeri Prosedural Saat Anestesi Lokal
  • Asam Lemak Omega-3 dalam Pencegahan Penyakit Kardiovaskular - Telaah Jurnal
    Asam Lemak Omega-3 dalam Pencegahan Penyakit Kardiovaskular - Telaah Jurnal
  • Red Flag Palpitasi
    Red Flag Palpitasi
  • 5 Interaksi Serius Obat Kardiovaskuler
    5 Interaksi Serius Obat Kardiovaskuler

Lebih Lanjut

Diskusi Terkait
Anonymous
1 hari yang lalu
Detak jantung irreguler pada anak usia 19 bulan
Oleh: Anonymous
1 Balasan
Izin bertanya dok.Apakah detak jantung anak usia 19 bulan yang irreguler normal terjadi?Dan apakah seiring berjalannya waktu bisa sembuh sendiri dok?Untuk...
dr.Muftihatu Rahmi
09 Februari 2023
Bunyi jantung sempat terhenti sepersekian detik, namun terdengar ada tambahan bunyi jantung ketiga
Oleh: dr.Muftihatu Rahmi
2 Balasan
Halo dok, izin bertanya.. pasien dengan keluhan kadang jantung terasa berdebar kencang dan saat yang bersamaan muncul nyeri uluhati dan keram di bagian...
Anonymous
05 Februari 2023
Bolehkah meneteskan lidokain injeksi ke dalam liang telinga pada kasus kemasukan serangga?
Oleh: Anonymous
1 Balasan
Alodok. Pada kasus benda asing serangga diliang telinga, apakah boleh kita meneteskan lidokain injeksi ke dalam liang telinga? Terima kasih, dok

Lebih Lanjut

Download Aplikasi Alomedika & Ikuti CME Online-nya!
Kumpulkan poin SKP sebanyak-banyaknya, Gratis!

  • Tentang Kami
  • Advertise with us
  • Syarat dan Ketentuan
  • Privasi
  • Kontak Kami

© 2021 Alomedika.com All Rights Reserved.