Menurunkan berat badan dengan cepat dan aman bagaimana - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, mohon sharing tips untuk menurunkan berat badan dengan cepat dan aman. User berusia 17 tahun, laki laki, berencana melanjutkan sekolah...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Menurunkan berat badan dengan cepat dan aman bagaimana

    Dibalas 19 Maret 2021, 09:53

    Alo dokter, mohon sharing tips untuk menurunkan berat badan dengan cepat dan aman. User berusia 17 tahun, laki laki, berencana melanjutkan sekolah kepolisian, namun diminta menurunkan berat badan sebanyak 5 kg lagi dari berat badannya saat ini. Tinggi badan 168 cm, dengan berat badan 68 kg. Amankah menurunkan berat badan sebanyak 5 kg dalam 12 hari?

    Terimakasih sharingnya.

19 Maret 2021, 09:52

Alo Dokter

Menurut literatur, penurunan berat badan yang disarankan adalah 1-2 pounds (sekitar 0,45-0,9 kg) per minggu. Penurunan berat badan secara sedikit-sedikit tetapi stabil lebih dianjurkan daripada penurunan berat badan secara signifikan dalam waktu singkat karena tidak mengganggu RMR (resting metabolic rate). Namun, kebanyakan studi yang memberikan rekomendasi tersebut adalah studi terhadap orang yang overweight atau obesitas. Mengingat pasien ini masih berada dalam BMI normal, sebenarnya penurunan berat badan tidak diperlukan. Namun, bila memang perlu menurunkan berat badan, bisa mengikuti rekomendasi 0,45-0,9 kg per minggu ya Dok.

Berikut referensi lebih lengkapnya:

https://www.cdc.gov/healthyweight/losing_weight/index.html

https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/32576318/

19 Maret 2021, 09:53
Baik dr. Irene, terimakasih atas informasinya ☺🙏