Diare akut disertai perut melilit hebat pada dewasa - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter saya mendapatkan pasien wanita berusia 30 tahun dengan keluhan utama bab cair >10x. BAB berupa cairan menyemprot dengan ampas sedikit seperti...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Diare akut disertai perut melilit hebat pada dewasa

    Dibalas 1 jam yang lalu
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter saya mendapatkan pasien wanita berusia 30 tahun dengan keluhan utama bab cair >10x. BAB berupa cairan menyemprot dengan ampas sedikit seperti helai2an kapas dan endapan. Tidak ada lendir maupun darah. Keluhan disertai perut melilit hebat, mual tanpa muntah. Bibir pasien kering dan disertai sakit kepala. Pasien masih bisa makan dan minum seperti biasa. Pasien memiliki riwayat DMT2 dan mengonsumsi rutin Metformin. Pasien mengonsumsi makanan diluar sblmnya namun blm pernah diare jika makan di tmp tsb.

    Pada pasien ini saya memberikan diatab 2tab sehabis bab dan zinc 20mg selama 10 hari. Untuk melilit saya berikan buscopan 10 mg bila perlu. Dan saya edukasi mengenai rehidrasi.

    Pemeriksaan lab jauh dari tmp tinggal pasien. Apakah pasien perlu antibiotik? Walaupun blm dilakukan pemeriksaan lab? Obat anti diare dan perut melilit apakah sudah tepat ya dokter? Dan apakah perlu anjuran makan makanan yg menganduk prebiotik?

    Terima kasih sblmnya.

1 jam yang lalu

ALO Dokter! Saya coba jawab dengan bantuan ALOMEDIKA AI, yaa!

Pada kasus diare akut dewasa tanpa darah/lendir, tanpa tanda dehidrasi berat, dan tanpa kecurigaan infeksi bakteri berat, antibiotik umumnya tidak diperlukan.

Obat yang diberikan sudah cukup tepat, namun perlu perhatian pada penggunaan Diatab (attapulgite) dan Buscopan (hyoscine butylbromide) pada pasien dengan riwayat diabetes melitus tipe 2 (DMT2) dan risiko dehidrasi. Edukasi rehidrasi oral sangat penting.

Prebiotik/probiotik dapat dipertimbangkan, namun bukan terapi utama. Anjurkan makanan mudah dicerna dan hindari makanan tinggi lemak, pedas, dan berserat kasar.

Selengkapnya untuk gastroenteritis:

- Penatalaksanaan: https://www.alomedika.com/penyakit/gastroentero-hepatologi/gastroenteritis/penatalaksanaan-diare

- e-Prescription: https://www.alomedika.com/penyakit/gastroentero-hepatologi/gastroenteritis/panduan-e-prescription-alomedika

Semoga membantu, Dokter!