Jangka waktu untuk pemberian Vaksin COVID-19 setelah vaksin meningitis - Diskusi Dokter

general_alomedika

Pasien seorang nakes 1 mggu yg lalu vaksin meningitis krn akan umroh...terjadwal minggu ini akan vaksin covid..booster apakah boleh atau harus d jeda bbrpa...

Diskusi Dokter

13 September 2021, 15:03

Alo dr. Siti, izin ikut berdiskusi ya dok.. mengenai hal tersebut pada pemberian vaksin booster dengan platform mRNA dengan vaksin meningitis secara khusus saya belum menemukan referensi yang membahas interaksi keduanya, namun karena pemberian vaksin COVID-19 masih banyak penelitian yang berjalan dari beberapa rekomendasi menyarankan bahwa untuk pemberian vaksin lain sebaiknya diberikan jeda 1 bulan karena berkaitan dengan pemantauan KIPI.

Berikut mungkin beberapa referensi mengenai pemberian vaksin booster moderna https://www.alomedika.com/obat/vaksin/mrna/vaksin-covid-moderna/efek-samping-dan-interaksi-obat

Turut menyimak juga diskusi TS lainnya jika ada update terbaru.. terima kasih. CMIIW