Perbedaan tipe demam yang disebabkan bakteri dan virus - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alodokter,, ijin bertanya. Apakah ada perbedaan tipe demam untuk penyakit yang disebabkan oleh bakteri dan virus? Btk

Diskusi Dokter

16 April 2020, 21:59
dr.Ni Nengah Aryanti Dewi, SpPD
dr.Ni Nengah Aryanti Dewi, SpPD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Gejala demam akibat infeksi virus, umumnya bersifat akut, muncul tiba-tiba, biasanya bersifat ringan dan berangsur membaik

Gejala demam akibat infeksi bakteri, munculnya perlahan lahan, dari demam ringan kemudian makin lama makin tinggi, durasinya lebih lama dari infeksi virus.
16 April 2020, 17:59
Alo dokter, saya coba bantu jawab ya.

Secara klinis demam akibat virus memang memiliki karekteristik tertentu dibandingkan demam akibat bakteri. Namun, kadang juga tumpang tindih. Diagnosis akan lebih tepat dengan pemeriksaan penunjang, yang paling mudah dengan jumlah leukosit dan hitung jenis leukosit.

Umumnya demam suhu tinggi (>38°C) dengan durasi lama (diatas 3 hari) lebih sering disebabkan infeksi bakteri dibanding virus. Demam pada virus seringkali didahului gejala prodromal, seperti sakit kepala, nyeri otot, nyeri sendi, dsb.

Pada anak kecil, demam lebih sering akibat virus. Seringkali dapat dibedakan dengan KU si anak. Demam bakteri sering kali meyebabkan si anak lesu, dan tidak aktif.

Semoga membantu #CMIIW
19 April 2020, 19:40
Terimakasih sharingnya dok 🙏
16 April 2020, 14:19