Pemantauan untuk FUO - Penyakit Dalam Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

ALO dr. Kholidatul, SpPD,Ijin bertanya, pemeriksaan penunjang apa saja yang bisa dilakukan untuk pasien dengan fever of unknown origin untuk menentukan...

Diskusi Dokter

01 Maret 2022, 15:51
dr.Kholidatul Husna, SpPD
dr.Kholidatul Husna, SpPD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam

Alo dr. Livia, mohon ijin menjawab.

Fever of unknown origin (FUO) atau "demam belum terdiagnosis" adalah suatu keadaan di mana seorang pasien mengalami demam terus menerus selama 3 minggu dengan suhu badan di atas 38,30C dan tetap belum ditemukan penyebabnya walaupun telah diteliti selama satu minggu secara intensif dengan menggunakan sarana laboratorium dan penunjang medis lainnya. FUO yang menetap cenderung disebabka  oleh infeksi (30-40%), neoplasma (20-30%), penyakit kolagen vaskular (10-20%), dan beberapa penyakit lainnya (15-20%). Diperlukan pendekatan anamnesis, pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan penunjang dalam menegakkan etiologi/diagnosis. Pemeriksaan penunjang yang dapat dilakukan diantaranya hematologi untuk menyingkirkan keganasan darah, kimia darah, urine lengkap, mikrobiologi atau kultur untuk kecurigaan infeksi, radiologi, biopsi jaringan tubuh bila dicurigai keganasan solid. Kasus FUO merupakan kasus spesialistik, sehingga bila menemukan sebaiknya dirujuk ke dokter spesialis penyakit dalam di RS.

Demikian Dok, semoga membantu.

 

Sumber: PPK PAPDI Edisi ke-4 tahun 2019, Bab FUO.