Apakah lidah pelo menjadi salah satu gejala klinis dari skizofrenia? - Diskusi Dokter

general_alomedika

Selamat malam dokter izin bertanya, ada seorang pasien, dia adalah seorang skizofrenia dari tahun 2005. Dia pernah mendapat terapi obat2an antipsikotik dan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Apakah lidah pelo menjadi salah satu gejala klinis dari skizofrenia?

    Dibalas 22 Juni 2023, 08:33
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Selamat malam dokter izin bertanya, ada seorang pasien, dia adalah seorang skizofrenia dari tahun 2005. Dia pernah mendapat terapi obat2an antipsikotik dan terapi kejut listrik namun pengobatan tersebut dia hentikan sendiri karna mrasa sudah sembuh dan tidak pernah diobati lagi sampai sekarang dia mengalami keluhan lidah pelo... Yang ingin saya tanyakan apakah lidah pelo itu salah satu gejala klinis dari skizofrenia ny atau karena tidak pernah diobati? Terimakasih ๐Ÿ™

22 Juni 2023, 08:33
dr. Gabriela
dr. Gabriela
Dokter Umum

Alo dokter, ijin mencoba menjawab ya,

sebelumnya sebaiknya pasien dikaji terlebih dahulu apakah ada etiologi organik yang dapat menyebabkan keluhan bicara pelo, contohnya stroke. Jika memang terdapat etiologi organik yang ditemui, maka terapi disesuaikan. 

Jika tidak ada, sebaiknya pasien dirujuk ke dr SpKJ untuk evaluasi lanjut serta edukasi terkait penghentian antipsikotik secara sepihak dari pasien.. Karena sampai saat ini, persoalan penhentian antipsikotik untuk schizophrenia masih diperdebatkan..

Semoga membantu.

https://www.alomedika.com/penyakit/psikiatri/schizophrenia/penatalaksanaan

https://www.alomedika.com/pencegahan-relaps-pada-schizophrenia

https://www.alomedika.com/pengaturan-dosis-antipsikotik-untuk-optimalisasi-pencegahan-kekambuhan-schizophrenia

https://www.alomedika.com/penyakit/neurologi/stroke