Apakah imunisasi PCV dan imunisasi Rotavirus bisa diberikan secara bersamaan dengan imunisasi dasar lainnya? - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo, Dokter. Umumnya fasilitas kesehatan yg menyediakan imunisasi untuk anak selain imunisasi dasar menjadwalkan imunisasi PCV bisa diberikan bareng dgn...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Apakah imunisasi PCV dan imunisasi Rotavirus bisa diberikan secara bersamaan dengan imunisasi dasar lainnya?

    Dibalas 17 September 2019, 18:34

    Alo, Dokter. 


    Umumnya fasilitas kesehatan yg menyediakan imunisasi untuk anak selain imunisasi dasar menjadwalkan imunisasi PCV bisa diberikan bareng dgn imunisasi Rotavirus. Apakah kedua imunisasi ini bisa diberikan bersamaan dgn imunisasi lain juga, terutama imunisasi dasar (DPT, Polio, dll)? 


    Terima kasih, Dok.

17 September 2019, 08:33

Alo Dokter,

PCV dan Rotavirus dapat diberikan secara bersamaan Dok. Saya lebih sering merekomendasikan pemberian vaksin bersamaan dalam satu kunjungan Dok karena akan mengurangi kunjungan ke dokter dan mengurangi morbiditas anak selama dan pasca imunisasi, meskipun dilemanya terkadang orangtua anak merasa kasihan anaknya disuntik dua kali. 

Yang tidak boleh diberikan adalah penyuntikan dua vaksinasi jenis vaksin hidup sekaligus misalnya OPV dan rotavirus, campak atau dengan BCG.

Berikut saya SS untuk sekedar review ya Dok.

17 September 2019, 15:47
Terima kasih atas sharingnya, Dok :)
17 September 2019, 15:51
Thanks untuk infonya Dok.
17 September 2019, 17:19
Oh iya dok, selang waktu yg aman utk pemberian live vaccine berapa minggu ya?
17 September 2019, 18:34

Alo dokter,

Saya memiliki bayi usia masuk 3 bulan dan diperbolehkan oleh dokter anak untuk vaksin PCV dan rotarivirus secara bersamaan. 😊