Hubungan antara Polisitemia Vera dan Penyakit Jantung Koroner - Penyakit Dalam Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

ALO, dr. Hendra Gunawan, Sp.PD!Saya ingin berdiskusi, Dok. Saya pernah mendapatkan pasien laki-laki, 58 tahun, dengan keluhan nyeri dada yang menahun....

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Hubungan antara Polisitemia Vera dan Penyakit Jantung Koroner - Penyakit Dalam Ask the Expert

    Dibalas 18 Februari 2021, 17:25

    ALO, dr. Hendra Gunawan, Sp.PD!

    Saya ingin berdiskusi, Dok. Saya pernah mendapatkan pasien laki-laki, 58 tahun, dengan keluhan nyeri dada yang menahun. Pemeriksaan penunjang menunjukkan indikasi penyakit jantung koroner dan kemudian pemasangan ring dilakukan. Hasil pemeriksaan darah pasien berturut-turut menunjukkan Hb> 17 mg/dL. Pasien tidak memiliki faktor risiko kardiovaskular lain.

    Apakah polisitemia vera dapat termasuk faktor risiko untuk penyakit jantung koroner? Untuk kasus seperti ini, apakah phlebotomy dapat bermanfaat, Dok?

18 Februari 2021, 17:25
dr. Hendra Gunawan SpPD
dr. Hendra Gunawan SpPD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam

Alo dokter,

hingga saat ini, polisitemia vera telah diketahui sebagai salah satu faktor risiko trombosis. Bila trombosis tersebut terjadi di arteri koroner, maka manifestasi yang terjadi adalah penyakit jantung koroner. 

Hingga saat ini, belum ada data maupun bukti ilmiah yang menjelaskan keterkaitan polisitemia vera sebagai faktor risiko penyakit jantung koroner secara langsung. Pemberian sitoreduksi maupun phlebotomy dapat membantu menurunkan insidens trombosis.

Sumber:

https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4274309/

https://www.karger.com/Article/FullText/509376