Pneumonia setelah 1 bulan pemberian terapi hipertiroid - Diskusi Dokter

general_alomedika

Selamat pagi ts mohon konsul S: pasien perempuan 43 tahun dengan keluhan penurunan berat badan , jantung berdebar, sulit tidur , rambut rontok, riwayat dalam...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pneumonia setelah 1 bulan pemberian terapi hipertiroid

    Dibalas 15 Juni 2023, 17:54
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Selamat pagi ts

    mohon konsul

    S: pasien perempuan 43 tahun dengan keluhan penurunan berat badan , jantung berdebar, sulit tidur , rambut rontok, riwayat dalam keluarga ada yang kanker

    O: setelah pemeriksaan TSH didapatkan hasil 0,10 mlU/ml

    Ft4 4,58 ng/dl

    P: diberikan terapi thyrozol 3 x 1 tab dan propanolol 2 x 1 tab

    diazepam 0-0-1

    setelah 1 bulan pemberian terapi hiperteroid pasien mengeluh batuk berdarah, setelah dilakukan rontgen thorax didapatkan hasil pneumonia, cek sputum BTA hasil negatif .

    ijin bertanya Ts sekalian kira- kira apa langkah selanjutnya yang dapat dilakukan ?

    Terima kasih 🙏

15 Juni 2023, 17:54
dr. M. Tasrif Mansur, Sp.PD
dr. M. Tasrif Mansur, Sp.PD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Alodokter, izin ikut diskusi. Menurut saya tidak ada hubungan antara obat2 yg diminum dengan keluhan batuk darah dan hasil foto thoraks dengan gambaran pneumonia-nya. Tetapi temuan ini penting karena infeksi paru terutama pneumonia bisa memicu badai tiroid nantinya, sehingga perlu diatasi segera.
Tetapi diagnosa pneumonia-nya mmg perlu dievaluasi lebih lanjut lagi karena secara klinis agak tidak sesuai dengan gambaran pneumonia bacterial pada umumnya, tetapi mungkin sesuai dengan pneumonia spesifik (TB). Meskipun hasil BTA negatif, tapi tidak menyingkirkan diagnosa TB begitu saja. Diagnosa banding lainnya adalah massa paru yg juga memiliki gambaran homogen pada rontgen paru dan juga bisa memberikan klinis batuk darah.
Semoga bermanfaat.
15 Juni 2023, 14:07

ALO Dokter, pedoman terapi gangguan tiroid utamanya adalah mempertahankan kondisi eutiroid, sehingga pemeriksaan ulang hormon diperlukan untuk penyesuaian obat. Sementara, obat propanolol dan thiamazole tidak memiliki risiko efek samping hemoptisis. CMIIW