Diagnosis Kaki kehitaman - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Sonny, Saat jada di IGD mendapat kasus kehitaman pada digit 1 dan 2. Berdasarkan anamnesis pasien memiliki riwayat DM yang tidak terkontrol. 1....

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Diagnosis Kaki kehitaman

    Dibalas 24 November 2020, 08:32
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dr. Sonny, 

    Saat jada di IGD mendapat kasus kehitaman pada digit 1 dan 2. Berdasarkan anamnesis pasien memiliki riwayat DM yang tidak terkontrol. 

    1. kemungkinan diagnosis nya apa ya dok? 

    2. Apakah kasus ini lebih baik di tunggu autoamputasi atau amputasi surgikal? 

     

    Terima kasih

24 November 2020, 08:32
Alo dokter,
Terima kasih atas pertanyaan nya 🙂Dari riwayat dan foto yg dokter berikan, diagnosis mengarah pada gangren diabeticum digiti 1 dan 2 pedis.
Manajemen nya adalah:
1. Evaluasi kondisi life threatening sepsis (cek adanya leukositosis, gangguan fungsi organ ginjal, liver, otak, dsb)
2.  Foto rontgen pedis untuk melihat adanya gambaran gas gangren dan osteomyelitis
3. Persiapan untuk operasi amputasi digiti dan debridement
4. Regulasi gula darahSemoga bermanfaat ya dok 🙂