Antikoagulan pada pasien stroke - Saraf Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Ade Wijaya SpS, indikasi apa pasien stroke diberi antikogulan rivaroxaban? apa perbedaannya dengan aspirin dan clopidogrel? terimakasih

Diskusi Dokter

14 Juni 2021, 12:26
dr. Ade Wijaya SpN
dr. Ade Wijaya SpN
Dokter Spesialis Saraf

Alo dr. Indiradewi,

 

Berdasarkan guideline baik AHA/ASA maupun ESC.

 

Antikoagulan (Novel Oral Anticoagulant) seperti rivaroxaban, edoxaban, apixaban, dan dabigatran diindikasi sebagai agen prevensi stroke sekunder pada pasien stroke iskemik dengan faktor resiko atrial fibrilasi non valvular.  

 

Juga pada kondisi pandemi, dapat dipertimbangkan diberikan pada pasien stroke dengan hiperkoagulasi pada covid 19.

 

Antiplatelet seperti aspirin dan clopidogrel diindikasi sebagai agen prevensi stroke sekunder pada pasien stroke iskemik TANPA atrial fibrilasi non valvular. 

 

Pada pasien stroke iskemik dengan Atrial Fibrilasi valvular atau mitral stenosis berat, agen prevensi stroke sekunder yang dianjurkan adalah warfarin.

 

Terima kasih.

 

Referensi:

AHA/ASA

ESC guidelines