Penatalaksanaan Perdarahan Subkonjungtiva
Perdarahan subkonjungtiva dapat sembuh dengan sendirinya tanpa penatalaksanaan khusus. Pemberian tetes air mata buatan dapat diberikan jika disertai iritasi pada mata.
Berobat Jalan
Pada kasus perdarahan subkonjungtiva yang tidak disertai penurunan tajam penglihatan dan riwayat trauma tidak diperlukan penatalaksanaan obat-obatan. Apabila pasien mengeluhkan rasa tidak nyaman atau rasa iritasi, dapat diberikan tetes air mata buatan 4 kali sehari.
Sebaiknya, penggunaan obat-obat antikoagulan, aspirin, ataupun antiinflamasi non steroid dihentikan selama perdarahan berlangsung dengan mempertimbangkan rasio manfaat dan risiko. Sebagai contoh, pada keadaan dimana warfarin dikonsumsi karena penggunaan katup mekanis, obat sebaiknya dilanjutkan tetapi INR dipantau untuk memastikan dosis tidak supraterapeutik.
Perdarahan subkonjungtiva biasanya akan direabsorpsi dalam waktu 1-3 minggu. Warna merah pada mata biasanya berangsur berubah menjadi kuning kehijauan seperti memar, dan akan perlahan menghilang. [3,4,8]