Waktu yang tepat untuk berjemur - Diskusi Dokter

general_alomedika

Ada 2 pendapat berbeda tentang waktu berjemur yang baik, apakah di bawah jam 9 pagi atau justru pukul 10.00-11.00, 14.00-15.00 πŸ™

Diskusi Dokter

02 April 2020, 18:20
Alo dok. Sedikit sahre ttg berjemur
Stop berjemur pada jam 10 keatas!!

KSM Kulit dan Kelamin RSUD Dr. Moewardi/ Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret.

Ramainya pemberitahuan di media sosial mengenai berjemur disinar matahari pada jam 10 pagi, kami merasa perlu meluruskan informasi tersebut.

*Stop berjemur pada jam 10-14 siang.*

Indonesia yang barada di garis katulistiwa mempunyai UV indeks yang tinggi pada tiap harinya. Berjemur dibawah sinar matahari pada jam 9 ke atas, akan menyebabkan kelainan seperti sunburn, dermatitis fotokontak, dan dalam panjang berisiko mengalami kanker kulit lebih besar. Hal ini disebabkan UV index yang tinggi antara 10-12.

Apakah UV indeks itu? Yaitu level radiasi sinar matahari pada permukaan bumi. Tiap negara mempunyai radiasi UV yang berbeda. Indonesia sebagian besar wilayahnya mempunyai level UV index yang tinggi ekstrim antara 9-12. 

Apapun warna kulitmu, paparan sinar matahari pada jam 10-14 terlalu lama dan terus menerus akan menyebabkan kelainan kulit dan berisiko kanker kulit.
Berjemur baik dilakukan sebelum pukul 9.00 pagi. Pada saat itu UV indeks masih belum tinggi. Hanya butuh waktu 5-15 menit sebanyak 2x/minggu agar mendapatkan paparan UV yang cukup untuk meningkatkan kadar vit D di dalam tubuh dan meningkatkan imunitas tubuh tetapi *berjemur tidak bermanfaat untuk membunuh infeksi virus*

Jadi stay safe in the sun. Hindari paparan berlebihan terhadap sinar matahari.

Referensi:
1. World Health Organization (WHO/SDE/OEH/02.2): Global Solar UV Index: A Practical Guide
2. Kelly DA: Sensitivity to Sunburn is Associated With Susceptibility to Ultraviolet Radiation-Induced Suppression of Cutaneous Cell-Mediated Immunity
3. Nimitphong H: Vitamin D Status and Sun Exposure in Southeast Asia
02 April 2020, 18:59
Terimakasih banyak informasinya πŸ™πŸ™
02 April 2020, 19:02
Terima kasih banyak infonya dok
Izin menambahkan juga untuk waktu yg disarankan cukup 10-15 menit saja, dan tetap menggunakan pelindung seperti topi, kacamata hitam, dan tabir surya (sunscreen)
02 April 2020, 19:51
Terima kasih banyak dok atas update infonyaa 
02 April 2020, 20:08
Terima kasih dok sharingnya
07 April 2020, 19:17
dr. Yoshua Viventius SpAk
dr. Yoshua Viventius SpAk
Dokter Spesialis Akupunktur Medik
Terimakasih dok
02 April 2020, 18:36
Dari referensi yang saya dapat seperti ini dok
07 April 2020, 19:16
dr. Yoshua Viventius SpAk
dr. Yoshua Viventius SpAk
Dokter Spesialis Akupunktur Medik
Terimakasih ya dok
08 April 2020, 00:22
Masih debatable ya.. membingungkan. Ambil aman aja, jam 9.45 πŸ˜…
10 April 2020, 01:51
dr. Yoshua Viventius SpAk
dr. Yoshua Viventius SpAk
Dokter Spesialis Akupunktur Medik
πŸ˜πŸ™
02 April 2020, 21:39
dr.Suyanti, Sp.T.H.T.B.K.L
dr.Suyanti, Sp.T.H.T.B.K.L
Dokter Spesialis THT

02 April 2020, 23:05
dr. Kana Wulung A.I.P Sp.P
dr. Kana Wulung A.I.P Sp.P
Dokter Spesialis Paru
πŸ‘
03 April 2020, 15:40
dr. Soeklola SpKJ MSi
dr. Soeklola SpKJ MSi
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Terima kasih atas informasinya dok.. sangat bermanfaat πŸ™
03 April 2020, 16:09
dr. Yoshua Viventius SpAk
dr. Yoshua Viventius SpAk
Dokter Spesialis Akupunktur Medik
Jadi tetap berbeda ya ada yang menyarankan sebelum pukul 09.00, ada yang pukul 10.00-14.00
04 April 2020, 07:55
dr. Stefanus
dr. Stefanus
Dokter Umum
Thanks infonya Doc
06 April 2020, 14:09
πŸ‘
07 April 2020, 20:34
Terima kasih infonya dok 
07 April 2020, 21:00
Terimakasih 
07 April 2020, 21:11
Terimakasih atas informasinya.
Sangat bermanfaat
08 April 2020, 07:45
Trm ksh sharingnya dok