Dok mohon share ilmunya, saya sering mendapatkan pasien di IGD dengan CKD Anemia pro trabsfusi sekian kolf, terkadang ada yang diberi premed ada yg tidak,...
Syarat tekanan darah pada pasien dengan CKD untuk dilakukan transfusi - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Syarat tekanan darah pada pasien dengan CKD untuk dilakukan transfusi
Dok mohon share ilmunya, saya sering mendapatkan pasien di IGD dengan CKD Anemia pro trabsfusi sekian kolf, terkadang ada yang diberi premed ada yg tidak, pada pasien CKD end stage juga biasanya memiliki TD yang tinggi hingga krisis hipertensi
Yang saya tanyakan kapan kita perlu premed, berapa syarat TD optimal pasien CKD yg akan ditransfusi jika TD naik apakah tatalaksana sama dengan tatalaksana krisis atau bagaimana?
Contih ada pasien dengan CKD end stage dan anemia akan dilakukan transfusi PRC pertama namun TD: 179/120, N:72, tidak ada premed transfusi pasien sudah mendapatkan inj furosemid 2x 40mg, apakah bisa diberikan captopril 25SL terlebih dahulu? Atau sudah memerlukan antihipertensi continous seperti syringe pump nicardipin? Jika menggunakan syringe pump apakah bisa berbarengan dengan pemberian transfusi atau menunggu TD turun mencapai target?
Alo, Dokter, izin coba menjawab ya
Premed yang dimaksud sebelum transfuse ini furosemide ya Dok? Setau saya ini perlu disesuaikan dengan balans cairan dan kecenderungan pasien untuk mengalami overload Dok. Misalnya, pasien CKD stage 5 dengan Hb 5 kira-kira butuh 3 kolf darah untuk menaikkan Hb jadi 8. Kita perlu lihat dulu klinis pasien, apakah sedang edema/sesak/overload atau tidak. Kalau iya, ada baiknya kita mengatasi overload dulu, lalu baru transfusi bila overload sudah teratasi.
Namun bila transfusinya urgent misal ada O2 demand atau ada perdarahan, dapat diberi transfusi + premed furosemide.Lalu, syarat tekanan darah optimal untuk transfusi setau saya tidak ada Dok. Tapi krisis hipertensi harus di diatasi terlebih dahulu. Kalau setting IGDnya lengkap, boleh banget pakai nicardipine pump Dok.
Intinya, transfusi bisa ditunda kalau kondisinya tidak urgent dan kita perlu mendahulukan tatalaksana keadaan yang lebih gawat (seperti overload syndrome, krisis hipertensi). Terus kalau pasiennya sudah HD, lebih baik tranfusinya durante HD aja Dok.Semoga jawaban saya membantu ya Dok.