Ruam pada kelamin, telapak tangan, dan kaki - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, saya ada pasien laki2 dengan keluhan muncul ruam di telapak tangan dan kaki serta di kelamin, seksual aktif +, keluhan disertai demam, discharge...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Ruam pada kelamin, telapak tangan, dan kaki

    Dibalas 09 Februari 2024, 10:28
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter, saya ada pasien laki2 dengan keluhan muncul ruam di telapak tangan dan kaki serta di kelamin, seksual aktif +, keluhan disertai demam, discharge -, pasien dapat di dd apa ya dok jika dilihat dari lesi? Terimakasih dok

09 Februari 2024, 10:28
Selamat pagi dok,
Melihat lesi dan riwayat seksual, untuk lesi di telapak tangan dan kaki berupa makula bulat warna merah tembaga, batas tegas, ini merupakan lesi khas untuk Sifilis Sekunder, lesi ini dijumpai pada 75% kasus.
Untuk lesi di kelamin, papul dan plak yang lembab bisa mengarah ke arah Kondiloma Lata.
Sebaiknya dilakukan pemeriksaan VDRL dan TPHA kuantitatif sehingga diketahui titer dari pemeriksaan tsb dan bisa dijadikan tolak ukur keberhasilan terapi sifilis nantinya. Skrining IMS lainnya juga harus dikerjakan sekalian.
Semoga bisa membantu.
06 Februari 2024, 17:05
Hallo dokter. Apakah lesi terdapat nyeri atau tidak? Jika dilihat dari bentuk lesi dan predileksi terjadinya, ada kemungkinan besar ke arah Sifilis Sekunder


Bila di daerah dokter terdapat pengecekan TPHA dan RPR, bisa coba dilakukan pengecekan ya dok, saran sekalian untuk tes Anti-HIV juga dok


Mohon masukannya kepada dokter lain bila ada kesalahan informasi dari saya

07 Februari 2024, 10:24
Alodokter saya setuju dg pendapat dr.Radyat
Saat ini dari keluhan , faktor risiko dan gejala klinis yang ditampilkan memang mengarah k sifilis ya dokter ..
Sangat mungkin pasien sudah mengalami sifilis sekunder ya..
Pada kasus ini sbelumnya ditanyakan dlu dokter bgmn lesi d alat genital nya biasanya pasien sifilis mengalami luka kelamin yang tdk nyeri,tdk gatal. Umumnya dokter lesi tersebut akan hilang 4-8 minggu bahkan tanpa terapi.
Lalu, muncul lesi kulit polimorfik ,tdk gatal pada kulit,mukosa jg y dokter.Saran memang bs lakukan pemeriksaan lanjutan y dok.. dirujuk ke laboratorium yang bs memeriksakan lbh lanjut utk mengetahui nya bs d cek dg pemeriksaan skrining non treponema yaitu dg VDRL dan RPR. Tp krna sgt mgkn bs ad negatif palsu,atau positif palsu maka bs ditambahkan pemeriksaan tes treponema sprti TPHA.
07 Februari 2024, 19:08
Mohon pertimbangkan sifilis dok.