Pasien fraktur komplit comminuted radius distal tidak mau dioperasi - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok, saya ada kenalan pasien yg kemarin mengalami KLL jatuh dari motor dengan lengan kanan menghantam aspal dan jatuh sekitar 3 meter dari motor. Sudah...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien fraktur komplit comminuted radius distal tidak mau dioperasi

    Dibalas 23 Oktober 2022, 06:50
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dok, saya ada kenalan pasien yg kemarin mengalami KLL jatuh dari motor dengan lengan kanan menghantam aspal dan jatuh sekitar 3 meter dari motor. Sudah di rontgen IGD dan didapatkan Fraktur komplit comminuted radius distal dengan angulasi volar. Meskipun sudah diedukasi berulang kali, keluarga pasien bersikeras tidak mau dioperasi secepatnya.

    Menurut dokter, bagaimana cara menjelaskan ke pasien ya dok, mereka ttp menginginkan di urut terlebih dahulu. Mohon sarannya dok, thanks

22 Oktober 2022, 13:23
Pada akhirnya, semua adalah keputusan pasien. Yg penting kita sbg tenakes sdh berusaha semaksimal mgkn mengedukasi dg persuasif. Kalau sudah maksimal, itu sudah di luar kuasa kita.  Semangat TS utk tugas ke pasien berikutnya. Jgn terlalu dipikirin amat. Tugas lain sdh menanti. Next. 🙂
22 Oktober 2022, 11:34
Maaf dr,sekedar kasih saran ...katakan saja apabila pake urut resiko yg ditimbulkan pastinya ada dan kemungkinan cacatnya juga besar ..terima kasih
22 Oktober 2022, 16:05
Selamat sore dok, tetap edukasi bahaya urut yang akan berdampaknya seperti apa. Lalu minta bantuan setidaknya lebih dari 1 dokter untuk edukasi. Jika Masih denial, dokter sudah berusaha semaksimal dokter. Terima kasih dok
22 Oktober 2022, 20:04
menambahkan jawaban TS diatas dok, jangan lupa tanda tangan penolakan tindakan agar dr tidak disalahkan atas perburukan pasien dikemudian hari
23 Oktober 2022, 06:50
Dear TS saya setuju dengan pendapat para TS memang semua tgt pasiennya meskipun kita tetap memberi edukasi bahwa pengurutan atau menunda operasi akan memberi efek kecacatan kemudian hari krn ketidak swmpurnaan penyembuhannya dan akan memakan biaya lbh besar jika akhirnya akan operasi jg, dan jgn lupa ada bukti tandatangan dari pasien jika sdh diberi edukasi dan tetap menolak tindakan operasi secepatnya trims