Pasien dengan alergi amoksisilin apakah dapat diberikan sefalosporin - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter.Selama ini sering pada praktek sehari2 kita jumpai pasien alergi dengan amoksisilin. Saya pernah membaca golongan sefalosporin bisa digunakan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien dengan alergi amoksisilin apakah dapat diberikan sefalosporin

    Dibalas 27 Juli 2021, 11:16
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter.

    Selama ini sering pada praktek sehari2 kita jumpai pasien alergi dengan amoksisilin.

    Saya pernah membaca golongan sefalosporin bisa digunakan untuk pengganti pasien alergi amoksislin.

    Padahal secara mekanisme kerja amoksisilin dan sefalosporin punya kerja yang mirip.

    Bagaimana pendpt dokter?

27 Juli 2021, 11:01

Alo Dokter,

Benar dok, bisa digunakan antibiotik golongan sefalosporin karena walaupun punya struktur yang mirip tapi reaksi silangnya kurang dari 5%. Selain sefalosporin, juga bisa digunakan antibiotik golongan makrolida atau kuinolon. 

Ref: https://www.aaaai.org/tools-for-the-public/conditions-library/allergies/penicillin-allergy-faq

https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC6563335/

27 Juli 2021, 11:16
Bisa saja diberikan golongan sefalosporin…bisa saja memang alergi bukan karena gol beta laktam tetapi agen pembawanya
26 Juli 2021, 15:28

Alo dokter, izin ikut berdiskusi ya dok. Mengenai pemilihan obat pada yang memiliki alergi amoksisilin lalu diberikan yang golongan sefalosporin memang perlu dipertimbangkan terlebih dahulu, mengingat contohnya salah satunya pada pemberian Cefixime salah satu peringatannya adalah ada atau tidak riwayat alergi pada antibiotik golongan beta laktam. Begitu pula halnya dengan pemberian Cefadroxil perlu diperhatikan pemberiannya pada penderita dengan alergi golongan penisilin, sefalosporin, atau beta laktam.

Berikut referensinya dok https://www.alomedika.com/obat/antiinfeksi/antibakteri/cefixime/kontraindikasi-dan-peringatan

https://www.alomedika.com/obat/antiinfeksi/antibakteri/cefadroxil/kontraindikasi-dan-peringatan

Sehingga mungkin lebih baik dipertimbangkan pemberian antiobiotik golongan lain yang sesuai dengan indikasinya. Demikian dok, semoga dapat membantu. 

Turut menyimak juga diskusi TS lainnya, CMIIW. Terima kasih