Pasien post Covid 19 apakah boleh langsung melakukan imunisasi - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, ingin menanyakan untuk penyintas COVID-19 apakah boleh langsung dilakukan imunisasi seperti flu maupun imunisasi lain nya sesuai jadwal seperti...

Diskusi Dokter

21 Juli 2021, 19:59

Alo dr. Shindy, coba bantu menjawab dan ikut berdiskusi ya dok. Kalau secara khusus literatur yang membahas mengenai ketentuan jangka waktu vaksinasi (selain vaksin COVID-19) pada penyintas belum saya dapatkan dok.

Mungkin dapat dievaluasi kembali berdasarkan kriteria sembuh dan keluhan yang dialami dok. Jika memang sudah selesai isolasi atau dinyatakan sembuh, tidak ada lagi keluhan dan dipastikan kondisinya baik, maka bisa mengikuti vaksinasi sesuai jadwalnya atau catch up pada anak yang terlambat imunisasi karena sakit misalnya, namun dengan tetap diedukasi terkait KIPI umum yang mungkin dapat terjadi. 

Turut menyimak juga diskusi dari TS lainnya, mohon koreksi jika ada kekurangan. Terima kasih dok.

21 Juli 2021, 20:00
terima kasih dok untuk jawabannya
22 Juli 2021, 04:48
Alo Dokter,
Dari CDC ini tdk dijelaskan interval waktunya dok. CMIIW kalau memang sudah sembuh dari Covid dan kondisinya sehat tanpa ada keluhan bisa diberikan vaksinasi sesuai jadwal dok.