Seputar Speech Delay (Keterlambatan Bicara) pada Anak - Diskusi Dokter

general_alomedika

Apakah anak saya perkembangan bicaranya terlambat? Kapan kita sebut terlambat? Berikut adalah artikel tentang redflag keterlambatan bicara.Keterlambatan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Seputar Speech Delay (Keterlambatan Bicara) pada Anak

    Dibalas 29 November 2018, 19:05

    Apakah anak saya perkembangan bicaranya terlambat? Kapan kita sebut terlambat? 

    Berikut adalah artikel tentang redflag keterlambatan bicara.

    Keterlambatan bicara dan bahasa dialami oleh 5-8% anak usia prasekolah. Agar dapat mengetahui kapan seorang anak terlambat bicara, terlebih dahulu kita perlu mengenal tahapan perkembangan bicara normal.

    Usia 0-6 bulan

    Waspada bila: tidak menoleh jika dipanggil namanya dari belakang, tidak ada babbling.

    Usia 6-12 bulan

    Waspada bila: bayi tidak menunjuk dengan jari pada usia 12 bulan, ekspresi wajah kurang pada usia 12 bulan.

    Usia 12-18 bulan

    Waspada bila: tidak ada kata berarti pada usia 16 bulan

    Usia 18-24 bulanWaspada bila: Tidak ada kalimat 2 kata yang dapat dimengerti pada usia 24 bulanYang bisa dilakukan orangtua

    Orangtua dan lingkungan terdekat memegang peranan penting dalam perkembangan bicara dan bahasa seorang anak. Kosakata anak berbanding lurus dengan jumlah kata yang didengarnya pada masa kritikal perkembangan bicaranya. Hal-hal yang dapat dilakukan orangtua untuk mengoptimalkan perkembangan bicara dan bahasa anak antara lain:

    Rajin berbicara dan berkomunikasi dengan anak, dimulai pada masa bayi. Kapanpun, di manapun Anda berada bersama anak Anda, katakanlah apa yang sedang terjadi, apa yang sedang Anda lakukan, dan sebutkan nama benda-benda yang ditemui. Walau bayi yang sangat muda belum bisa berbicara, kata-kata yang didengarnya akan menjadi bekal dalam perkembangan bicara dan bahasanya!

    Membacakan cerita adalah cara yang baik untuk meningkatkan kosakata anak. Bayi dan anak kecil biasanya tertarik pada cerita yang bersajak. Sembari membaca, anak dapat diajak menunjuk gambar dan menyebut nama benda yang ditunjuk.

    Keterlambatan perkembangan bicara dan bahasa sebaiknya dapat dikenali oleh orangtua sedini mungkin, agar tata laksana yang diberikan dapat memaksimalkan kapasitas bicara dan bahasa yang dimiliki anak.

    sumber: http://www.idai.or.id/artikel/klinik/keluhan-anak/keterlambatan-bicara

29 November 2018, 16:03
dr. Andre
dr. Andre
Dokter Umum

Alo dr. Maya. Terima kasih untuk sharingnya. Memang penting sekali untuk mengenali tanda bahaya keterlambatan bicara supaya penanganan dapat dilakukan sedini mungkin.

 

Alomedika juga memiliki artikel terkait penanganan speech delay. TS dapat membaca pada link berikut ini:

https://www.alomedika.com/parent-based-language-intervention-untuk-balita

29 November 2018, 16:19
Terima kasih atas sharingnya dr.Andre. Sangat menarik sekali.
29 November 2018, 16:34
Terima kasih sharingnya dok, sangat membantu 👍👍

Saya juga sering menemui anak 2 tahun belum bisa bicara satu kata pun, hanya bisa aa uu saja, dan tidak peduli dengan sekitar, kebanyakan karena penggunaan gadget atau sering diberi menonton video dari hp sejak bayi dok 😣
29 November 2018, 19:05
dr. Damba Bestari, Sp.KJ
dr. Damba Bestari, Sp.KJ
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Terimakasih banyak sharingnya dr Maya, bermanfaat sekali 😊