Pasien dengan riwayat positif COVID-19 namun hasil swab terakhir negatif apakah masih dapat menularkan infeksi COVID-19 - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, ijin bertanya, ada pasien post terinfeksi covid-19, saat ini sudah tidak bergejala, swab terakhir negatif. Dia bertanya apakah dia masih bisa...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien dengan riwayat positif COVID-19 namun hasil swab terakhir negatif apakah masih dapat menularkan infeksi COVID-19

    Dibalas 13 Juni 2020, 06:14
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter, ijin bertanya, ada pasien post terinfeksi covid-19, saat ini sudah tidak bergejala, swab terakhir negatif. Dia bertanya apakah dia masih bisa menularkan covid atau tidak, saya jawab tidak.


    Namun saya belum menemukan jurnal ilmiah mengenai hal ini, apakah TS mungkin punya sumbernya? Mengenai batasan seseorang yang positif covid-19 untuk menularkan virus tersebut..


    Terimakasih

12 Juni 2020, 18:13
Alo Dok, 

Mungkin bisa baca dari sumber berikut ya (link:https://www.medscape.com/viewarticle/932013), dimana disampaikan hasil cek sputum hari ke 10 pasca gejala muncul, kalau didapatkan hasil viral RNA < 100.000 kopi, resiko orang tersebut menularkan virus COVID-19 cukup kecil ya.

Selain itu, bisa baca sumber dari CDC berikut ya (link: https://www.cdc.gov/coronavirus/2019-ncov/hcp/disposition-hospitalized-patients.html)

Semoga bermanfaat.
CMIIW
13 Juni 2020, 06:14

Terima kassih sahringnya dok.