Penanganan pasien gaduh gelisah di fasilitas kesehatan tingkat pertama - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter Mohon Ijin untuk bertanya Untuk pasien gaduh gelisah yang datang di fktp Masih relevan diberikan terapi Inj. Haloperidol Dan...

Diskusi Dokter

09 November 2019, 13:18
dr. Soeklola SpKJ MSi
dr. Soeklola SpKJ MSi
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Hi dok,
Hingga saat ini baik di FKTP maupun tingkat lanjutan di Indonesia, baik agitasi (akibat gejala psikotik, gangguan mood, gangguan penyalahgunaan zat, demensia, dan sebagainya) ataupun delirium hiperaktif (kesadaran berkabut akibat perburukan kondisi medis umum) masih menggunakan injeksi IM haloperidol. Hanya saja dosis injeksi delirium lebih kecil dari dosis pada agitasi.
Sementara untuk kombinasi yang disarankan pada agitasi lebih penggunaan benzodiazepin (saat ini hanya tersedia diazepam injeksi IM di Indonesia, diberikan dalam spuit terpisah). Kombinasi dengan benzodiazepin tidak diperkenankan pada delirium.
Yang penting diperhatikan adalah risiko efek samping ekstrapiramidal, hipotensi pada haloperidol. Sementara pada diazepam risiko depresi pernafasan.
09 November 2019, 13:29
Nice share dokter.. Nuhun..
09 November 2019, 20:54

Mantap dok, sangat bermanfaat.

11 November 2019, 13:20

Terima kasih sharing ilmunya dokter. 

09 November 2019, 08:50
Alo dokter. 
Bila pasien gaduh gelisah karena diagnosis psikosis, haloperidol dan dyphenhidramin masih jadi pilihan.. Hati2 efek samping palpitasi.. 
09 November 2019, 09:36
09 November 2019, 08:50
Alo dokter. 
Bila pasien gaduh gelisah karena diagnosis psikosis, haloperidol dan dyphenhidramin masih jadi pilihan.. Hati2 efek samping palpitasi.. 
Terima kasih dokter advisnya 
09 November 2019, 13:29
Terimakasih atas sharingnya Dok, sangat bermanfaat.
09 November 2019, 17:29
09 November 2019, 13:18
Hi dok,
Hingga saat ini baik di FKTP maupun tingkat lanjutan di Indonesia, baik agitasi (akibat gejala psikotik, gangguan mood, gangguan penyalahgunaan zat, demensia, dan sebagainya) ataupun delirium hiperaktif (kesadaran berkabut akibat perburukan kondisi medis umum) masih menggunakan injeksi IM haloperidol. Hanya saja dosis injeksi delirium lebih kecil dari dosis pada agitasi.
Sementara untuk kombinasi yang disarankan pada agitasi lebih penggunaan benzodiazepin (saat ini hanya tersedia diazepam injeksi IM di Indonesia, diberikan dalam spuit terpisah). Kombinasi dengan benzodiazepin tidak diperkenankan pada delirium.
Yang penting diperhatikan adalah risiko efek samping ekstrapiramidal, hipotensi pada haloperidol. Sementara pada diazepam risiko depresi pernafasan.
Terima kasih ilmunya dokter 
09 November 2019, 18:00
dr.Mega Nilam Sari, M.Biomed, SpKJ
dr.Mega Nilam Sari, M.Biomed, SpKJ
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Dibuat 08 November 2019, 22:33

Alo dokter 

Mohon Ijin untuk bertanya 

Untuk pasien gaduh gelisah yang datang di fktp Masih relevan diberikan terapi Inj. Haloperidol Dan diphenhidramin. 

Terima kasih

Alo dok.. setuju juga dengan dr. Soeklola perlu lebih diwaspadai untuk dosisnya.. apakah gaduh gelisahnya ke arah fungsional atau organik.. kalau organik berarti harus segera dirawat bersama TS yang lain 🙏😊
09 November 2019, 20:48
09 November 2019, 18:00
Alo dok.. setuju juga dengan dr. Soeklola perlu lebih diwaspadai untuk dosisnya.. apakah gaduh gelisahnya ke arah fungsional atau organik.. kalau organik berarti harus segera dirawat bersama TS yang lain 🙏😊
Terima kasih ilmunya dokter