Tata laksana mata juling keluar dengan visus normal - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok. Saya mendapat pasien pria usia 28 tahun, seminggu ini mengeluhkan mata kanan juling keluar bila lihat jauh. Riwayat trauma atau pemakaian obat mata...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Tata laksana mata juling keluar dengan visus normal

    Dibalas 11 Desember 2022, 21:35
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dok. Saya mendapat pasien pria usia 28 tahun, seminggu ini mengeluhkan mata kanan juling keluar bila lihat jauh. Riwayat trauma atau pemakaian obat mata akhir akhir ini tidak ada.

    Visus kanan kiri rata 20/20, dari objectif memang mata kanan nya juling ke arah luar ketika melihat jarak sekitar diatas 7 meter.

    Tata laksana apa yang bisa diberikan dok? Terimakasih

11 Desember 2022, 21:35
Alo Dokter,
Mata juling merupakan salah satu kondisi yang sering di temukan pada praktek klinis mata. Yang perlu kita evaluasi pada seseoranh dengan mata juling adalah apakah julingnya keluar (eksotropia) atau ke arah dalam (esotropia), waktu munculnya juling apakah mendadak, ada tidaknya diplopia atau penglihatan ganda, dan keluhan lain seperti penglihatan buram, mata menjadi menonjol atau kelainan sistemik.


Secara umum, mata juling atau disebut juga strabismus dibagi menjadi concomitant dan incomitant. Strabismus concomitant memiliki deviasi yang sama pada seluruh arah gerakan bola mata sedangkan incomitant memiliki deviasi berbeda pada berbagai posisi. Sehingga penting untuk kita evaluasi adalah gerak bola mata dari pasien agar mengetahui tipe strabismusnya. Untuk tipe concomitant biasanya merupakan strabismus primer dimana paling sering berhubungan dengan gangguan otot ekstraokuler yang mengatur gerak bola mata. Kondisi ini bisa dirujuk ke Dokter Spesialis Mata untuk dilakukan dievaluasi berapa besar deviasinya. Operasi untuk meluruskan posisi bola mata dapat dipertimbangkan. Untuk tipe incomitant, salah satu etiologi yang sering dilaporkan adalah gangguan saraf kranial yang mengatur gerak bola mata. Oleh sebab itu penting untuk dilakukan pemeriksaan darah faktor iskemik yang mungkin dialami.


Pada pasien ini mengingat usia muda (28 tahun) dan visus nya yang masih baik, terdapat kemungkinan pasien mengalami strabismus primer. Pemeriksaan selanjutnya yang dapat dilakukan adalah pemeriksaan deviasi juling (Tes Hirschberg), tes tutup mata secara bergantian untuk melihat tipe juling (Tes Cover/Uncover, Alternate Cover Test), tes deviasi saat melihat jauh dan dekat, dan pemeriksaan refraksi lengkap untuk melihat ada tidaknya gangguan refraksi yang tersembunyi. Hasil tes-tes tersebut kemudian akan menjadi pedoman tatalaksana selanjutnya pada pasien.


Semoga membantu

09 Desember 2022, 01:07
Halo dok, apakah ada pandangan dobel?
09 Desember 2022, 06:50
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Tidak ada dokter. Pasien melihat nya masih normal normal saja