Tampak memar lama akibat pukulan pada pasien lansia saat pemeriksaan visum - Diskusi Dokter

general_alomedika

Selamat malam dok. Saya ingin bertanya mengenai visum pasien. Pasien lansia terkena pukulan benda tumpul, datang sekitar 10-20 menit setelah kejadian. Saat...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Tampak memar lama akibat pukulan pada pasien lansia saat pemeriksaan visum

    Dibalas 01 Maret 2024, 09:44
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Selamat malam dok. Saya ingin bertanya mengenai visum pasien. Pasien lansia terkena pukulan benda tumpul, datang sekitar 10-20 menit setelah kejadian. Saat diperiksa terdapat luka memar berwarna merah keunguan dan ada yg ungu kehitaman. Saat ditanya pasien berkata luka tersebut akibat pukulan yg baru terjadi. Namun jika melihat dari warna sepertinya luka sudah agak lama. Apakah deskripsi luka tersebut dimasukan juga ke dalam ver? Terima kasih dok

01 Maret 2024, 09:38
dr. Airin Que, Sp.FM
dr. Airin Que, Sp.FM
Dokter Spesialis Forensik Medikolegal

Alo dokter, yg dimaksud memar lama apakah yg warna biru kehitaman ya? Sebenarnya untuk penulisan luka di visum, sebaiknya yg berhubungan dengan kejadian yg dia laporkan saat ini saja, kalaupun mau menulis memar lama (yg tidak berhubungan dgn kejadian) tersebut juga tidak masalah, bisa dibuat poin baru namanya poin Lain-lain di visumnya. Jd tidak dimasukkan ke poin luka-luka.

Kemudian apakah pasien ini mnum antikoagulan juga tidak dok?

01 Maret 2024, 09:44

ALO Dokter, berikut artikel alomedika terkait pembuatan VER: https://www.alomedika.com/tindakan-medis/forensik/pembuatan-visum-et-repertum/teknik 

ALO Airin SpFM.. terimakasih banyak penjelasannya^^