Bagaimana mendeskripsikan luka yang telah sembuh pada visum? - Diskusi Dokter

general_alomedika

izin dokter. Bagaimana mendeskripsikan luka seperti ini untuk visum. Luka disebabkan parang, sudah 1 bulan yang lalu.

Diskusi Dokter

1 jam yang lalu

ALO Dokter.

Dokter bisa mendeskripsikan luka mulai dari jumlah luka, jenis luka, lokasi, ukuran dan karakteristik luka. Pada gambar tampak 1 buah luka tertutup di regio leher sebelah kiri. Luka memiliki tepi luka yang rata dan membentuk garis panjang yang berwarna putih dengan panjang ± 6 cm. 

Untuk memahami pembuatan visum, dokter harus memahami kaidah-kaidah hukum yang berlaku. Dokter bisa baca pada artikel berikut: https://general.alomedika.com/tindakan-medis/forensik/pembuatan-visum-et-repertum/pedoman-klinis