Kebutuhan Ibu hamil akan suplemen tambahan dan susu hamil vs nutrisi gizi seimbang sesuai AKG - Diskusi Dokter

general_alomedika

Ibu program hamil dan sedang hamil awalnya/sebelumnya kadang tidak konsultasi ke doķter atau dokter SpOG tapi ke bidan, apoteker dan mantri dan oleh mereka...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Kebutuhan Ibu hamil akan suplemen tambahan dan susu hamil vs nutrisi gizi seimbang sesuai AKG

    Dibalas 03 Desember 2019, 11:23
    dr. Yoshua Viventius SpAk
    dr. Yoshua Viventius SpAk
    Dokter Spesialis Akupunktur Medik

    Ibu program hamil dan sedang hamil awalnya/sebelumnya kadang tidak konsultasi ke doķter atau dokter SpOG tapi ke bidan, apoteker dan mantri dan oleh mereka telah diberikan vitamin dan suplemen yang beraneka ragam, padahal sudah jelas ada angka kecukupan gizi untuk Ibu hamil dan 3 bulan pertama sangat penting diberikan antara lain folat yang mencegah defek tabung saraf. Selain itu juga zat besi, vit b6. Pertanyaan yang paling sering diajukan Pasien adalah vitamin atau suplemen mana yang kemudian harus diminum, tentu kemudian saya menganjurkan untuk meminum yang diberikan oleh dokter SpOG. Belum ditambah pasien juga minum susu hamil. Bukankah terlalu banyak konsumsi vitamin/susu hamil juga tidak baik untuk kesehatan Ibu. Sebenarnya apakah ada guidelines untuk menentukan apakah seorang Ibu hamil perlu/ tidak diberikan suplemen tambahan, susu hamil atau cukup dengan nutrisi sesuai angka kecukupan gizi dan seimbang.

03 Desember 2019, 10:59

Alo dr. Yoshua!

Untuk suplementasi asam folat dan zat besi sudah ada rekomendasi dari WHO dok. Semua wanita hamil dan wanita yang merencanakan kehamilan harus mengonsumsi asam folat 0,4mg sehari sampai usia gestasi 12 minggu.

Selain itu, ibu hamil juga perlu mengonsumsi suplemen zat besi 30-60mg (setara dengan 150 mg of ferrous sulfate heptahydrate, 90 mg of ferrous fumarate or 250 mg ferrous gluconate).

https://apps.who.int/iris/bitstream/handle/10665/77770/9789241501996_eng.pdf

03 Desember 2019, 11:04
Setuju terimakasih dr
03 Desember 2019, 11:15
dr. Yoshua Viventius SpAk
dr. Yoshua Viventius SpAk
Dokter Spesialis Akupunktur Medik
Terimakasih banyak dok
03 Desember 2019, 11:14
Selain suplementasi utama zat besi, asam folat, vit B; jika dari SpOG nya menambah berbagai suplemen vitamin lain sebagai adjuvan saya rasa aman-aman saja dok. Untuk mencapai muncul gejala hipervitaminosis (belum mencapai efek lethal atau defek permanen), kandungannya harus sampai tinggi sekali dan kontinyu.

Setelah saya coba bandingkan merk-merk terkenal suplemen ibu hamil dengan angka toksisitasnya, perbandingannya jauh sekali; mungkin minum setidaknya 10 tablet atau lebih tiap hari baru ada muncul gejala

Mungkin bisa diinfo saja ke pasiennya dok yg mana yg wajib mana yg sebagai tambahan, selain edukasi gizi adekuat tentunya
03 Desember 2019, 11:15
dr. Yoshua Viventius SpAk
dr. Yoshua Viventius SpAk
Dokter Spesialis Akupunktur Medik
Baik dok
03 Desember 2019, 11:23
dr. Yoshua Viventius SpAk
dr. Yoshua Viventius SpAk
Dokter Spesialis Akupunktur Medik
Vitamin yang paling sering menyebabkan hipervitaminosis antara lain adalah Vitamin A, D, E dan K, namun B6 juga dapat menyebabkan hipervitaminosis. Yang dikhawatirkan bukan vitamin yang diresepkan SpOG, tapi vitamin yang didapat dari bidan, mantri, beli sendiri, krn sekarang paling banyak jualan vitamin baik apotik, toko obat, mlm, namun jika dibaca dari pendapat dokter, kemungkinan toksisitas kecil jadi tidak bahaya untuk Ibu hamil, namun  efek samping jangka panjang mungkin perlu diperhitungkan dapat merusak ginjal dan hati.
03 Desember 2019, 11:04
Masih sama kuliah dulu dok, cm skr kalau mau 1 capsul yg isi asam folat dr dan tinggal cari merk yg all in one aja. 

Sy dpt baca suplementasi selain dua itu ga begitu ngefek asal secara kebutuhan nutrisi sdh terpenuhi. Tq
03 Desember 2019, 11:14
dr. Yoshua Viventius SpAk
dr. Yoshua Viventius SpAk
Dokter Spesialis Akupunktur Medik
Terimakasih dok