Pasien COVID-19 usia 50 tahun dengan gangguan fungsi hati - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter! izin bertanya dok pasien laki-laki 50 tahun dengan positif covid dengan hasil labor SGOT dan SGPT meningkat, apakah tetap diberikan favipiravir...

Diskusi Dokter

13 Juli 2021, 23:28
dr. Abi Noya
dr. Abi Noya
Dokter Umum

Alo, Dokter,

 

Seberapa meningkatkah kadar SGOT SGPT pasien? 

Apakah ada riwayat gangguan hepar sebelumnya?

 

Menurut beberapa penelitian, kadar SGOT SGPT dapat meningkat pada penderita COVID-19, di antaranya akibat pengaruh ACE-2 yang menjadi pintu masuk ke sel tubuh oleh SARS-CoV-2, respons inflamasi sistemik, serta hypoxic liver injury. 

 

Sedangkan untuk penggunaan antivirus, seperti favipiravir, menurut pedoman PAPDI untuk penanganan COVID-19, harus diperhatikan pada pasien dengan gangguan hati berat. Sedangkan remdesivir tidak dianjurkan bagi pasien dengan peningkatan SGPT > 5 kali di atas batas normal. Jadi mungkin tergantung seberapa berat gangguan hati yang dialami, untuk menentukan terapi yang aman. 

 

https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC7771523/

https://www.papdi.or.id/pdfs/983/Buku%20Pedoman%20Tatalaksana%20COVID-19%205OP%20Edisi%203%202020.pdf

 

CMIIW, 

mohon masukannya dari sejawat.

 

15 Juli 2021, 11:44
sebelumnya tidak ada gangguan hepar dok
OT terakhir 150 PT 98