Pasien bayi usia 6 bulan dengan sembelit - Diskusi Dokter

general_alomedika

Selamat pagi dok, ijin bertanya...Bayi usia 6 bulan baru mulai mpasi, awalnya dikasih pisang stgh matang. Dikatakan tidak bisa bab selama 2 hari....

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien bayi usia 6 bulan dengan sembelit

    Dibalas 08 Juni 2022, 11:47
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Selamat pagi dok, ijin bertanya...

    Bayi usia 6 bulan baru mulai mpasi, awalnya dikasih pisang stgh matang. Dikatakan tidak bisa bab selama 2 hari. Bayi terlihat mengejan setiap bab. Jadi setiap bab dicungkil oleh orang tuanya.

    Jadi tadi saya hanya mengedukasi mengenai mpasi dan asupan cairan.


    Adakah penangan khusus untuk kasus tersebut dok? Dan boleh kah dikasih laksatif? Terimakasih

08 Juni 2022, 11:22
Alo dokter untuk tatalaksana konstipasi dapat diberikan dengan microlax 1 tube per hari nya
Kemudian, evaluasi kembali tekstur dan jenis MPASI, dan asupan cairan harian yg disesuaikan dengan bb nya saat ini.
Untuk tatalaksana suportif; dapat dibantu dengan pijatan I L U (seperti pada gambar) dan jg minta ibu bantu tekuk kaki bayi dan gerakkan seperti mengayuh sepeda.


Penjelasan lain terkait konstipasi terdapat pada artikel berikut:


https://www.alomedika.com/penyakit/gastroentero-hepatologi/konstipasi/pasien-anak-panduan-e-prescription

08 Juni 2022, 11:46
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Baik dokter, terimakasih atas jawabanya, sehat selalu dok🙂
08 Juni 2022, 11:47
Kl seperti itu, yg pernah sy temui, telah terjadi ileus obstruktif ( tidak bs bisa b.a.b, tidak bs flatus, muntah dan perut kembung; tergantung brp lama awal kejadian/keluhan). Perlu Xray abdomen 3 posisi dan konsultasi bedah anak.