Penatalaksanaan anak dengan alergi susu sapi - Anak Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

ALO Dokter,Izin bertanya, untuk anak dengan alergi susu sapi (usia saat ini 7 bulan), apakah perlu langsung diberikan formula terhidrolisa ekstensif? Atau...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Penatalaksanaan anak dengan alergi susu sapi - Anak Ask the Expert

    Dibalas 13 September 2022, 11:40
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    ALO Dokter,

    Izin bertanya, untuk anak dengan alergi susu sapi (usia saat ini 7 bulan), apakah perlu langsung diberikan formula terhidrolisa ekstensif? Atau apakah cukup dengan ASI dan MPASI? Terima kasih dok.

13 September 2022, 11:40
dr.Theresia Santi SpA
dr.Theresia Santi SpA
Dokter Spesialis Anak

alodokter. sebetulnya insiden alergi susu sapi justru terbanyak di usia dibawah  bulan, dan justru 50% akan membaik diatas usia 6 bulan. jika baru terdeteksi alergi sususapi pada usia 7 bulan, perlu ditanyakan faktor pencetus lain yang berasal dari makanan pendamping asi, misalnya alergi terhadap telur atau seafood dll. jika memang alergi susu sapi, maka tanyakan pula apakah MPASI yang diberikan ada yang masih mengandung produk susu sapi, misalnya keju atau yoghurt. jika memang semua penyebab telah disingkirkan dan anak masih alergi terhadap susu sapi, maka pilihan pertama memang menggunakan susu protein hidrolisat ekstensif sambil memperhatikan MPASInya agar bebas dari dairy product.