Pasien sesak dengan kadar leukosit dan trombosit tinggi - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter. Izin konsultasi kasus yang saya temukan di IGD dok.Pasien laki-laki usia 24 tahun (pasien obesitas) datang keluhan sesak. Awalnya pasien sempat...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien sesak dengan kadar leukosit dan trombosit tinggi

    Dibalas 24 Mei 2024, 17:33
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter. Izin konsultasi kasus yang saya temukan di IGD dok.

    Pasien laki-laki usia 24 tahun (pasien obesitas) datang keluhan sesak. Awalnya pasien sempat rawat inap di RS yang sama dengan Anemia Gravis dan Abses Gluteus. Saat awal MRS pasien tidak ada keluhan sesak. Saat dirawat pasien sudah mendapatkan transfusi PRC 2 kolf. Hari ketiga dirawat pasien ada keluhan sesak, namun keluarga memutuskan untuk membawa pasien pulang (APS). Selang 4 jam dibawa pulang, pasien dilarikan lagi ke IGD dengan keluhan sesak semakin memberat.

    TD 174/132, HR 122, RR 36, Suhu 36,2 C, SpO2 71 % dengan O2 NRM 15 lpm. Dari pemeriksaan fisik didapatkan konjungtiva anemis, rho -/-, whe -/-, S1S2 tunggal reguler. Hasil lab darah sementara Hb 7,4, Leukosit 52.000/mm^3, Trombosit 1034x10^3/mm^3, GDS 107. Leukosit dan trombosit meningkat hampir 2 kali lipat dibanding pemeriksaan sebelumnya di pagi hari yang sama sebelum pasien APS. Di IGD pasien mendapatkan Inf NaCl, Inj Ceftriaxone, Inj Metronidazole, Inj Furosemide, Inj Ranitidin.

    Mohon pencerahannya dok, jika pasien dengan kondisi tersebut terapi apa saja yang harus diberikan? Serta pemeriksaan penunjang lain yang harus dilakukan 🙏🏻 Kebetulan untuk analisis gas darah dan elektrolit tidak ada di RS saya dok