Pasien 1 tahun dengan bercak merah pada seluruh tubuh - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter,izin diskusi,kebetulan keluarga saya sendiri.pasien usia 1 tahun,BB 11 kg.dengan keluhan muncul ruam di seluruh tubuh,onset 1 hari yang...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien 1 tahun dengan bercak merah pada seluruh tubuh

    Dibalas 10 Juni 2022, 02:21

    Alo dokter,izin diskusi,kebetulan keluarga saya sendiri.

    pasien usia 1 tahun,BB 11 kg.dengan keluhan muncul ruam di seluruh tubuh,onset 1 hari yang lalu.

    awal,muncul ruam bintik2 merah saja di sertai panas,kemudian mucul seperti papul dan ada pula seperti vesikel.(dengan jumlah dominan papul 95 %).

    pada pemeriksaan mukosa mulut juga di temui bercak putih di area palatum.

    Riwayat obat : paracetamol drop + zinc

    Riwyat alergi (-)

    Riwayat imunisasi lengkap.

    Mohon advice dan saran TX nya.teman sejawat lain nya.🙏

08 Juni 2022, 11:04
Alo Dok, sepertinya memang merupakan suatu kondisi HFMD yg sudah meluas oleh karena demam 1-2 hari (biasanya subfebris) dan akan diikuti munculnya rash yg sifatnya cepat menjadi krusta


Bedanya dengan varisela tentunya varisela akan berupa vesikel, kemudian penyebarannya sentrifugal dan demamnya cenderung tinggi


Penting jg diketahui riw kontak sblmnya dengan penderita HFMD


Untuk tatalaksana adalah suportif untuk demam dan nyeri saja , oleh karena self limiting disease
Untuk pencegahan transmisi dapat disarankan anak untuk berada di rumah selama 7–10 hari setelah munculnya gejala dan telah bebas dari penyakit.

08 Juni 2022, 12:07
Terimakasih dokter atas sharing nya
08 Juni 2022, 13:36
Terimakasih atas ilmu dan penjelasan nya dok,
Kebetulan anak saya sendiri,tadi pagi subuh  bangun tidur  langsung  saya kasih dextamine(ctm + dexa ) syr plus paracetamol syr dan zinc syr untuk immunomodulator  nya  dok.karna memang saya curiga HMFD.Lalu untuk lesi kulit nya lebih disarankan  mana dok,antara gol steroid potensial rendah dengan golongan bedak salisyl 2% ?soal nya ga tega lihat ruam nya.Terimakasih dr.dian Sp.A.
🙏🙏
08 Juni 2022, 15:37
Sebaiknya diberikan salicyl saja Dok,krn steroidnya sudah didapatkan dari dextamin,
09 Juni 2022, 21:36
Izin bertanya dok, pada HFMD apa d perlukan pemberian steroid dok?? Seperti kasus in, d berikan dextamine... terimakasih 🙏🏼
08 Juni 2022, 07:37
Seperti HMFD ya dok
08 Juni 2022, 07:58
dr.Prionoto
dr.Prionoto
Dokter Umum
Iya setuju sptnya HFMD
08 Juni 2022, 07:00
Menurut saya varicella ya dok,,,
Bisa diberi antiperetik, antivirus spt acyclovir dan salep antivirus, anti histamine dan jg vitamin , mohon koreksi nya jika salah 🙏🏼🙏🏼
08 Juni 2022, 13:08
dr. Irma Yuhesti
dr. Irma Yuhesti
Dokter Spesialis Farmakologi Klinik
Bismillah...mnrt saya varicella dok
09 Juni 2022, 19:48
dr.Halimah
dr.Halimah
Dokter Umum
Flu singapur ato Hfmd
10 Juni 2022, 02:21
Lebih mengarah ke HFMD ini..sebetulnya entah HFMD atau varicella sama sama virus yang self limiting disease ,dimana yang paling penting adalah menaikkan sistem imun dengan cara menjaga asupan nutrisi dan istirahat cukup serta menjaga kebersihan dan kelembaban kulit. Untuk terapi bisa diberikan suplemen vitamin dengan dosis terukur,obat simtomatik,ataupun bedak untuk mengurangi gatalnya. Pemberian anti virus menurut saya dilihat kondisi anaknya,kalo anak cenderung susah meminum sirup atau puyer antivirus sehari sampe 5 kali dan harus selama 7 hari,mending tidak perlu ..kalo untuk orang dewasa Monggo silahkan.Cukup perhatikan saja intake nutrisi untuk menaikkan sistem imun dan pengobatan sesuai gejala yang timbul.Untuk terapi steroid tidak perlu untuk kasus viral infection dok🙏
09 Juni 2022, 21:28
drg.Israyani, Sp.PM
drg.Israyani, Sp.PM
Dokter Gigi Spesialis
Menurut saya adalah chicken pox dok...dengan tanda dan gejala lesi ekstra dan intra oral seperti demikian disertai dengan gejala prodromal, acyclovir bisa menjadi Tx, ASI dan diet lunak TKTP
09 Juni 2022, 21:29
drg.Israyani, Sp.PM
drg.Israyani, Sp.PM
Dokter Gigi Spesialis
Selain itu, boleh dengan analgetik antipiretik dan suportif multivitamin (jika perlu)
09 Juni 2022, 21:37
drg.Israyani, Sp.PM
drg.Israyani, Sp.PM
Dokter Gigi Spesialis
Sekedar urung rembuk 🙏🏻
08 Juni 2022, 06:44
dr.Prionoto
dr.Prionoto
Dokter Umum
Alo dokter, sptnya itu impetigo.. Pengobatan bisa diberikan antibiotic, anti histamin,anti inflamasi, analgetik/ antipiretik oral...utk pengobatan luar bisa diberikan salep antibiotic & anti inflamasi..Kita tunggu jawaban spesifik dari TS lainnya ,terkhusus Dr. Spesialis kulit...Demikian terimakasih...