Panduan Peresepan Online - Update sesuai PERBPOM No.8 Tahun 2020 - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo, sejawat dokter!Sehubungan dengan diresmikannya Peraturan BPOM No.8 Tahun 2020 tentang Pengawasan Obat dan Makanan yang Diedarkan Secara Daring, dengan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Panduan Peresepan Online - Update sesuai PERBPOM No.8 Tahun 2020

    Dibalas 02 Agustus 2020, 07:51

    Alo, sejawat dokter!


    Sehubungan dengan diresmikannya Peraturan BPOM No.8 Tahun 2020 tentang Pengawasan Obat dan Makanan yang Diedarkan Secara Daring, dengan ini Saya lampirkan update Panduan Peresepan Online ALODOKTER. 


    Adapun hal yang menjadi sorotan, yaitu golongan obat yang tidak boleh diedarkan secara online yang lebih rinci dari rancangan peraturan sebelumnya, sebagai berikut:


    Golongan Obat ini dilarang untuk diedarkan secara online:

    1. Obat Keras yang termasuk Obat-Obat Tertentu (OOT), yaitu:

    • 1. tramadol;
    • 2. triheksifenidil;
    • 3. klorpromazin;
    • 4. amitriptilin;
    • 5. haloperidol; dan/atau
    • 6. dekstrometorfan (untuk bagian ini kami rinci dengan mengacu pada PERBPOM No.10 tahun 2019)

    2. Obat yang mengandung prekursor farmasi

    3. Obat untuk disfungsi ereksi

    4. Sediaan injeksi selain insulin untuk pemakaian sendiri (sebelumnya tidak ada pengecualian)

    5. Sediaan implan yang penggunaannya memerlukan bantuan tenaga kesehatan

    6. Narkotika

    7. Psikotropika

    8. Kosmetika sediaan kulit yang mengandung aplha hydroxi acid (AHA) >10%

    9. Kosmetika sediaan pemutih gigi yang mengandung dan/atau melepaskan hydrogen peroxide >6%


    Demikian dapat Saya sampaikan. 

    Mohon dapat diperhatikan, khususnya bagi para sejawat yang melayani di Chat Bersama Dokter :)



    Salam hormat,

    dr. Alni Magdalena

    Head of Medical Community-Operations

     

    Peresepan Online Update Juni 2020.pdf
23 Juni 2020, 16:38
dr. Anastasia Venny Yustiana M.Biomed SpKJ
dr. Anastasia Venny Yustiana M.Biomed SpKJ
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Trimakasih dokter. 
Apakah tulisan ini boleh di screenshot dan ditunjukan ke user yg terus menerus meminta obat? 

23 Juni 2020, 16:43
dr.Mega Nilam Sari, M.Biomed, SpKJ
dr.Mega Nilam Sari, M.Biomed, SpKJ
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Ya dr. Venny.. Bisa seperti ini ya.. Tapi kalau mereka user tetap komen buruk dan memberi jempol turun.. Kira2 adakah konsekuensi untuk kita tidak? 😀
24 Juni 2020, 07:53
dr. Tini Sri Padmoningsih SpKJ
dr. Tini Sri Padmoningsih SpKJ
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Terima kasih dr Alni informasinya
24 Juni 2020, 08:10
dr. Tini Sri Padmoningsih SpKJ
dr. Tini Sri Padmoningsih SpKJ
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Memang rasanya tidsk tuntas untuk psikiatri bila mereka butuh obat. 
01 Agustus 2020, 10:02
Baik dok 👍
01 Agustus 2020, 12:07
Terimakasih..mnambah wawasan.
Mhn selnjutnya ttg telemedicine...pasien dan dokter?
23 Juni 2020, 15:54
Terima kasih dr Alni🤗
23 Juni 2020, 16:07
Terimakasih atas updatenya dokter Alni. 
23 Juni 2020, 16:17
dr.Adi Surya Dharma, Sp.OT
dr.Adi Surya Dharma, Sp.OT
Dokter Spesialis Ortopedi
Terimakasih doc 👍😃
23 Juni 2020, 16:19
dr. Fatnan Setyo Hariwibowo SpPD
dr. Fatnan Setyo Hariwibowo SpPD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Terima kasih dr alni
23 Juni 2020, 16:39

Terima kasih dr. Alni,

Izin menambahkan untuk poin obat yang mengandung prekursor farmasi dapat dilihat pada PerBPOM 40 tahun 2013 tentang Tentang Pedoman Pengelolaan Prekursor Farmasi dan Obat yang Mengandung Prekursor Farmasi.

Berikut link website BPOM yang berisi beberapa ketentuan terbaru dari BPOM https://jdih.pom.go.id/

PerKBPOM_No_40_Tahun_2013_Tentang_Pedoman_Pengelolaan_Prekursor.pdf
23 Juni 2020, 16:41
dr.Mega Nilam Sari, M.Biomed, SpKJ
dr.Mega Nilam Sari, M.Biomed, SpKJ
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Terimakasih dr. Alni.. Sosialisasi sperti ini sangat penting.. Mengingat mgkin ada yg lupa 😊🙏
23 Juni 2020, 16:42
dr. Agung Prabowo , Sp.PD, M.Kes, FINASIM
dr. Agung Prabowo , Sp.PD, M.Kes, FINASIM
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Terima kasih dr alni
23 Juni 2020, 16:49
Trimakasi dr. Alni infonya
23 Juni 2020, 16:51
dr.Suyanti, Sp.T.H.T.B.K.L
dr.Suyanti, Sp.T.H.T.B.K.L
Dokter Spesialis THT
Terima kasih dok
23 Juni 2020, 16:59
Terima kasih dok
23 Juni 2020, 17:15
dr. Soeklola SpKJ MSi
dr. Soeklola SpKJ MSi
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa
Terima kasih atas infonya dr. Alni. Karena sejauh ini sering user menuntut diberi kan obat via online (dan selalu saya tolak). Jika memungkinkan, ada baiknya user tahu bahwa memang platforms chat alodokter (khususnya di bagian psikiatri) memang tidak ditujukan untuk pemberian resep 🙏 
23 Juni 2020, 17:26
dr. Stefanus
dr. Stefanus
Dokter Umum
Terima kasih Dok infonya