Nevus Pigmentosus dan Melanoma - Kulit Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

ALO dr. Fresa, MBiomed, SpKK, Ijin bertanya dok. Bagaimana cara membedakan nevus pigmentosus dengan melanoma dari pemeriksaan fisik? Apakah dari warna dan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Nevus Pigmentosus dan Melanoma - Kulit Ask the Expert

    Dibalas 21 September 2022, 15:26
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    ALO dr. Fresa, MBiomed, SpKK,

     

    Ijin bertanya dok. Bagaimana cara membedakan nevus pigmentosus dengan melanoma dari pemeriksaan fisik? Apakah dari warna dan ukuran saja atau ada tips lainnya dok?

     

    Terimakasih dokter

18 Juli 2022, 08:15
Alo dokter,  terima kasih atas pertanyaannya.
Nevus pigmentosus merupakan lesi kulit akibat pertumbuhan pigmen melanin yang berlebih di kulit, bersifat normal, umumnya jinak, asalnya dari genetik atau bawaan dan berkembang lambat. Nevus kadang bisa mengalami perkembangan ke arah ganas atau melanoma.Sedang melanoma merupakan lesi yang berasal dari pigmen kulit atau melanin yang ganas. Dari klinis saja bisa dikenali dengan prinsip ABCDE, antara lain bentuknya yg A (Assimetry) Bentuk lesi Asimetris.
B (border) batasnya tidak tegas dengan kulit sekitarnya,
C (colour) terdapat beberapa warna dalam 1 tahi lalat,  khususnya ada warna kebiruan yang disebut blue white veil ini khas pada melanoma.
D (diameter) ukuran diameternya lebih dari 6 mm,
E (evolving)cepat membesar ukurannya dan mudah berdarah. Bisa juga timbul lesi satelit di sekitarnya.
Tanda-tanda tersebut paling baik diamati dengan alat dermoskopi.
bila didapat tanda2 tersebut disarankan dilakukan pemeriksaan histopatologi.
21 September 2022, 14:45
Alo dokter, apa indikasi nevus pigmentosus bisa dilakukan terapi elektrocauter dan atau picolaser dok?
21 September 2022, 15:17

Alo Dokter, nevus biasanya hanya perlu diobservasi dan tidak perlu dilakukan tindakan. Tata laksana dilakukan bila ada risiko perubahan menjadi melanoma atau timbul gangguan psikososial pada pasien. Beberapa tindakan yang dapat dilakukan adalah eksisi, dermabrasi, bedah beku (krioterapi), elektrokauterisasi, dan laser.

Referensi: https://www.alomedika.com/penyakit/dermatovenereologi/nevus-pigmentosus/penatalaksanaan

Oya, Dok, pertanyaan baru sebaiknya ditulis sebagai thread baru. Jangan lupa untuk meberikan judul yang sesuai. Sedangkan untuk Ask the Expert spesialis kulit berikutnya, Dokter dapat cek jadwalnya setiap hari Senin di laman CME.  Terimakasih.

 

21 September 2022, 15:26
Baik dokter, terima kasih atas pencerahannya