Pasien bayi usia 4 bulan dengan Konstipasi - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok.Izin bertanya. Apa wajar anak usia 4 bulan tdk bab selama 4 hari ?Sebelumnya os rutin bab 1-2 x/ hari.Apakah boleh diberikan obat pencahar tube...

Diskusi Dokter

07 Juni 2022, 17:06

Alodokter, izin ikut berdiskusi 

Rome IV membagi kriteria diagnosis konstipasi fungsional berdasarkan usia anak. Anak didiagnosis mengalami konstipasi jika mengalami minimal 2 gejala di bawah ini selama sekurang-kurangnya dalam 1 bulan. 

Usia <4 Tahun 

  • Frekuensi BAB ≤2 kali/minggu
  •  Postur tubuh menahan BAB atau memiliki riwayat kebiasaan menahan BAB
  •  Riwayat feses keras atau nyeri saat BAB
  • Terdapat massa feses yang besar di rektum 

Penatalaksanaan konstipasi pada anak harus diawali dengan upaya suportif, yang terdiri dari modifikasi perilaku dan modifikasi pola makan anak. Untuk terapi medikamentosa, tata laksana konstipasi pada anak dibedakan menjadi terapi awal yaitu evakuasi feses, dan terapi pemeliharaan.

Berikut sumber yang dibaca, cmiiw 

https://www.alomedika.com/penyakit/gastroentero-hepatologi/konstipasi/pasien-anak-panduan-e-prescription