Penanganan seperti apa yang tepat untuk pasien dengan konjungtivitis bakterial - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok, izin diiskusi pasien dokterkonjungtivitis bakterialS/ - pasien mengeluhkan mata merah & berair hari ke -4, awalnya gatal dan pasien mengucek2 mata-...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Penanganan seperti apa yang tepat untuk pasien dengan konjungtivitis bakterial

    Dibalas 10 Oktober 2020, 17:24
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dok, izin diiskusi pasien dokter

    konjungtivitis bakterial


    S/ 

    - pasien mengeluhkan mata merah & berair hari ke -4, awalnya gatal dan pasien mengucek2 mata

    - mata sulit dibuka habis bangun tidur ( )

    - pandangan buram (-), mata nyeri (-), sakit kepala (-).

    - demam (-) batuk pilek (-)

    - BAB & BAK biasa


    O/

    KU : sakit ringan

    TTV : dbn

    mata : KA -/-, SI -/-, injeksi konjungtiva / , sekret / mukopurulen minimal


    A/ Konjungtivitis bakterial dd/ viral 


    P/

    - gentamisin salep 3x1

    - artifisial tears 6x1

    - loratadin 1x1

    - vitamin B complek 1x1

    - vitamin c 1x1

    - kompres hangat


    mohon advise nya dokter, apakah boleh diberikan kortikosteroid topikal pada pasien ini dokter, karna waktu belajar klinik dulu untuk pemakaian kortikosteroid pada mata harus hati2, kapan sebaiknya kita menggunakan kortikosteroid pada mata ?


    terimakasih dokter

    +1
10 Oktober 2020, 07:18
Alo Dok,

Dari sekret yg mukopurulen diagnosa saya cenderung ke arah konjungtivitis bakterialis. Terapi dgn tetes matab atau salep mata antibiotik dok. Pilihan antibiotik yg saya gunakan biasanya kloramfenikol dok. Steroid topikal tdk diperlukan pada kasus ini dok. Anjurkan pasien utk sering cuci tangan dgn sabun. dan hindari menyentuh mata agar tdk menularkan ke org lain dok.
10 Oktober 2020, 17:24
dr.H. MUHADIR
dr.H. MUHADIR
Dokter Umum
Izin diskusi dok, pernah dengar seminar dulu dari ts Sp M side efect kostikosteroid topikal yaitu bisa timbulkan Glaucoma dok, benarkah ya dok,mungkon ada pendapat dari sejawat 'demikian