Pasien usia 26 tahun dengan Hiperlipidemia - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter izin dok bertanya, saya mendapatkan pasien usia 26 tahun dengan keluhan pusing dan terasa berat bagian dibelakang kepala. Pasien pernah dicek...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien usia 26 tahun dengan Hiperlipidemia

    Dibalas 24 Agustus 2022, 13:27
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter izin dok bertanya, saya mendapatkan pasien usia 26 tahun dengan keluhan pusing dan terasa berat bagian dibelakang kepala. Pasien pernah dicek kolesterol 276 terus di cek ulang darah 230 apakah obat yang tepat dok untuk ibu menyusui dan di sarankan sampai berapa lama. Karena terkait statin tidak di perbolehkan untuk ibu menyusui. Sudah minum parasetamol dan sekrang lagi ubah gaya hidup tetap masih ada gejala. Terimakasih dok izin berdiskusi

24 Agustus 2022, 13:27
dr. Gabriela
dr. Gabriela
Dokter Umum

Alo Dokter, ijin ikut berdiskusi ,

setahu saya pusing dan terasa berat bagian dibelakang kepala tidak selalu menjadi indikasi adanya dislipidemia, karena banyak pasien dengan dislipidemia yang asimtomatik, sehingga gejala tidak menjadi penanda dari tingkat keparahan dislipidemia dan evaluasi penyakit dislipidemia tetap berdasarkan pemeriksaan profil lipid.

Selain itu, nilai normal profil lipid juga berubah pada ibu hamil, ijin sertakan linknya disini: https://doi.org/10.1186/s12944-018-0885-3

Penatalaksanaan yang utama pada pasien dislipidemia adalah modifikasi gaya hidup terlebih dahulu; kemudian ditambah obat sesuai dengan stratifikasi risiko kardiovaskular. Jadi pada pasien ini harus dinilai tingkat risikonya terlebih dahulu, dan tangani sesuai tingkat risiko tersebut.

https://www.alomedika.com/penyakit/endokrinologi/dislipidemia/penatalaksanaan

Untuk pasien ini, ada baiknya untuk tetap diedukasi perubahan gaya hidup dan apabila dislipidemia masih menetap, maka sebaiknya didiskusikan dengan dr SpOG untuk rencana terapinya.

Demikian, CMIIW, semoga membantu.