Bagaimana cara menandai central healing pada tinea intertriginosa - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok.Izin bertanya.Bagaimana ya cara mengidentifikasi central healing pada tinea intertriginosa.Dalam mendiagnosa tinea intertriginosa, saya sering sekali...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Bagaimana cara menandai central healing pada tinea intertriginosa

    Dibalas 18 Desember 2020, 10:30
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dok.

    Izin bertanya.

    Bagaimana ya cara mengidentifikasi central healing pada tinea intertriginosa.

    Dalam mendiagnosa tinea intertriginosa, saya sering sekali ragu dalam mendiagnosanya. Walaupun secara teori sudah mengarah ke T.intertrgnosa seperti predileksi dan keluhan px.

    Karena menurut opini saya, central healing pada tinea corporis, cruris dan tinea ditempat lain, central healing nya lebih mudah untuk dinidentifikasi

    Berikut visual yang saya kutip dari google setara dengan temuan yang beberapa kali saya alami dok.

18 Desember 2020, 09:13

Alo Dok

Izin ikut berdiskusi ya. Central healing merupakan lesi yang tepiannya lebih aktif daripada bagian tengahnya (ada eritema/vesikel/scale yang lebih aktif di tepian). Gambaran ini sering ditemukan pada kasus tinea, akibat infeksi jamur dermatofita. Bila gambaran ini tidak jelas dan lokasi lesi ada di lipatan kulit (intertriginosa) kemungkinan infeksi disebabkan oleh Candida (Candidiasis intertriginosa) dan bukan dermatofita. Foto yang dokter sertakan merupakan Candidiasis intertriginosa. Bila ada keraguan dalam diagnosis, bisa juga melakukan pemeriksaan mikroskopik kerokan kulit untuk membedakan.

18 Desember 2020, 10:30
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Baik dok. Terimakasih