Gejala HFMD pada pasien anak usia 4 tahun - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok, izin bertanyaAnak perempuan usia 4 tahun, dtg dibawa oleh ortunya dg keluhan demam sejak 4 hari ini dg suhu 38°C. Kejang (-) mual (-), muntah (-),...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Gejala HFMD pada pasien anak usia 4 tahun

    Dibalas 19 Maret 2024, 22:14
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dok, izin bertanya

    Anak perempuan usia 4 tahun, dtg dibawa oleh ortunya dg keluhan demam sejak 4 hari ini dg suhu 38°C. Kejang (-) mual (-), muntah (-), keluhan mata merah (-), diare (-).

    Dan area pada dalam mulut os juga terlihat memerah dan pada lidah terdapat seperti selaput putih serta pada bagian bokong dan belakang leher tedapat multipel papul tanpa disertai gatal dan hal ini juga terjadi sejak hari pertama demam. Foto klinis terlampir

    Rpo : paracetamol syr, nystatin drop.

    Riwayat alergi : -

    Mohon advice nya pada kasus ini.

    Terimakasih

19 Maret 2024, 16:10
dr. Kristina
dr. Kristina
Dokter Umum
Alo Dokter,
HFMD adalah sindrom klinis yang ditandai dengan gambaran bercak atau ruam pada mukosa mulut (oral exanthem), lesi makular, makulopapular, atau vesikular pada tangan dan kaki, namun juga dapat melibatkan bokong dan genitalia. Gejala dan tanda biasanya muncul 3‒6 hari setelah terinfeksi virus. Gejala awal berupa kenaikan suhu badan sekitar 38‒39°C, malaise, kehilangan nafsu makan, batuk, serta nyeri tenggorokan atau pada mulut. Penyakit ini disebabkan oleh virus yang bersifat self-limiting sehingga umumnya dibutuhkan terapi suportif seperti paracetamol untuk demam dan rehidrasi yang cukup untuk mencegah dehidrasi. Pemberian inosine pranobex (isoprinosine) pada kasus tertentu pada anak-anak ditemukan dapat mempercepat proses penyembuhan, sehingga dapat dipertimbangkan. (Mikhailova, et al. 2017)
Selengkapnya dapat dibaca di
Penyakit Tangan, Kaki dan Mulut


dan


The efficacy of antiviral therapy in combined form


Salam sejawat.

19 Maret 2024, 22:14
di tangan dan kaki terdapat lesi dok?
19 Maret 2024, 22:14
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Tidk ada dok..