Apa diagnosis neonatus yang lahir dengan massa pada mandibula? - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, ijin share kasus, di puskesmas teman saya lahir bayi dg foto sbg berikut, apa dx kasus ini ya doc? Dan bagaimana tatalaksana selanjutnya? 

Diskusi Dokter

22 Maret 2019, 15:58
dr. David, Sp.B, FINACS, FICS
dr. David, Sp.B, FINACS, FICS
Dokter Spesialis Bedah
Alo dokter!
Dari foto klinis, kondisi ini tampak seperti suatu cervical hygroma (cystic hygroma) yaitu suatu malformasi limfatik yang sering terjadi pada kepala dan leher. Kondisi ini juga sering ditemukan pada bayi dengan sindrom Turner, Down dan Klinefelter, oleh karena itu, perlu dicari juga gejala dan tanda lainnya yg mengarah ke sindrom tsb.
Kondisi ini ditangani dengan cara eksisi utk mengangkat sebagian besar lesi nya dan sisa nya bisa dilanjutkan dengan skleroterapi. Selalu perhatikan ada tidaknya ancaman jalan napas dan infeksi lokal pada cystic hygroma ini. Bila tidak ada gangguaan jalan napas, tindakan operasi bisa menunggu hingga usia 2 thn. 
Semoga bermanfaat! 
22 Maret 2019, 18:08
Terima kasih untuk informasinya dok 🙏
22 Maret 2019, 18:08
Terima kasih untuk informasinya dok 🙏
22 Maret 2019, 18:43
Terimakasih pengetahuannya ya dok
24 Maret 2019, 07:07
dr.Samira
dr.Samira
Dokter Umum
Terimakasih pencerahannya dok  😊 sangat setuju 👍👍
24 Maret 2019, 09:11
Terimakasih infonya dok 👍
22 Maret 2019, 12:17
dr. Darrell Fernando, SpOG
dr. Darrell Fernando, SpOG
Dokter Spesialis Kandungan
Hygroma colii. Mesti dicari ada kelainan kongenital lain atau tidak
22 Maret 2019, 13:53
dr. Darrell Fernando, SpOG
dr. Darrell Fernando, SpOG
Dokter Spesialis Kandungan
Biasanya hygroma colli jg terkait dengan Sindrom Turner
22 Maret 2019, 16:21
Apakah airway dan breathingnya clear dok? 
🙏
22 Maret 2019, 17:52
Mohon maaf dok,  sy kurang tahu airway nya bagaimana krn hny dpt foto dari pasien teman saya,  dan sy blm pernah mendapat kasus seperti ini,  kalau airway nya tdk clear apakah pasien seperti ini perlu diintubasi dok? Bila sampai terjadi kesulitan bernafas? 
22 Maret 2019, 18:12
dr.Antonius Sarwono Sandi Agus Sp.BTKV, FIHA, MH, FICS.
dr.Antonius Sarwono Sandi Agus Sp.BTKV, FIHA, MH, FICS.
Dokter Spesialis Bedah Thoraks Kardio Vaskuler
22 Maret 2019, 17:52
Mohon maaf dok,  sy kurang tahu airway nya bagaimana krn hny dpt foto dari pasien teman saya,  dan sy blm pernah mendapat kasus seperti ini,  kalau airway nya tdk clear apakah pasien seperti ini perlu diintubasi dok? Bila sampai terjadi kesulitan bernafas? 
Alo dokter
Coba ditanyakan dok, untuk diskusi juga.
Kasusnya menarik.
DD memang cystic hygroma tapi perlu di cek dahulu secara PA, karena kelainannya jinak.
Permasalahannya tumor ini menekan jaringan lunak.
Nah yang ada di daerah cervical yang bahaya ya jalan nafasnya.
Salam.
22 Maret 2019, 18:21
dr.Antonius Sarwono Sandi Agus Sp.BTKV, FIHA, MH, FICS.
dr.Antonius Sarwono Sandi Agus Sp.BTKV, FIHA, MH, FICS.
Dokter Spesialis Bedah Thoraks Kardio Vaskuler
Intubasi untuk menyelamatkan jalan nafas sementara dok, kelanjutannya perlu dipikirkan lebih lanjut.
CT scan kontras di daerah kepala leher dan dada untuk menilai pendesakan lesi dan keterkaitan otot serta struktur kelenjar di sana.
Bila dilakukan eksisi komplit, pasti akan mengorbankan beberapa otot leher sehingga menyebabkan deformitas dan fungsi pada pasien.
Eksisi partial mungkin bisa jadi solusi, tapi kecenderungan untuk terjadi relaps rekurens karena eksisi inkomplit ini.
Bila benar cystic hygroma, tujuan utama tatalaksana nya dengan menyelamatkan pendesakan jaringan lunak dan perbaiki kosmetik.
Salam.
22 Maret 2019, 19:23
dr. David, Sp.B, FINACS, FICS
dr. David, Sp.B, FINACS, FICS
Dokter Spesialis Bedah
22 Maret 2019, 17:52
Mohon maaf dok,  sy kurang tahu airway nya bagaimana krn hny dpt foto dari pasien teman saya,  dan sy blm pernah mendapat kasus seperti ini,  kalau airway nya tdk clear apakah pasien seperti ini perlu diintubasi dok? Bila sampai terjadi kesulitan bernafas? 
Seperti yg saya jelaskan diatas sebelumnya, selalu waspada ada tidaknya ancaman jalan napas (airway). Bila terjadi hal demikian, langkah yg bisa dilakukan yaitu intubasi sampai dengan kemungkinan trakeostomi. Intubasi sifatnya bertujuan utk jangka pendek, yaitu apabila lesi tsb direncanakan utk di eksisi dalam waktu dekat, sementara bila kondisi pasien tdk optimal utk pembedahan (misalnya disertai dengan infeksi berat/sepsis, faktor metabolik, kelainan bawaan lainnya, dll) maka direncanakan utk tindakan trakeostomi. 
22 Maret 2019, 20:11
dr.Antonius Sarwono Sandi Agus Sp.BTKV, FIHA, MH, FICS.
dr.Antonius Sarwono Sandi Agus Sp.BTKV, FIHA, MH, FICS.
Dokter Spesialis Bedah Thoraks Kardio Vaskuler
Tracheostominya penuh tantangan dok 💪
24 Maret 2019, 07:13
Untuk kasus seperti ini apakah saat pemeriksaan antenatal sudah bisa terdeteksi ya dok? 
24 Maret 2019, 07:24
dr. David, Sp.B, FINACS, FICS
dr. David, Sp.B, FINACS, FICS
Dokter Spesialis Bedah
Bisa dideteksi mulai dari minggu ke 9 kehamilan menggunakan usg transvaginal
Cystic hygroma of the neck. Antenatal diagnosis, prognostic factors, management. 
22 Maret 2019, 11:52
dr.Antonius Sarwono Sandi Agus Sp.BTKV, FIHA, MH, FICS.
dr.Antonius Sarwono Sandi Agus Sp.BTKV, FIHA, MH, FICS.
Dokter Spesialis Bedah Thoraks Kardio Vaskuler
Alo dokter

Ada laporan untuk airway nya bagaimana dok?
22 Maret 2019, 12:11
Higroma coli?
22 Maret 2019, 12:25
dr.Ahmad Triadi,SpOG
dr.Ahmad Triadi,SpOG
Dokter Spesialis Kandungan
Ini higroma colli, kbnyakan adanya kelainan pada jantung. Perlu di telusuri lebih lanjut hal ini
22 Maret 2019, 12:30
Terimakasih dokter.. 
22 Maret 2019, 12:46
Sangat menarik kasusnya Dok.
22 Maret 2019, 12:51
Sepertinya Hygroma ... airwaynya bagaimana dok ? 
22 Maret 2019, 12:57
Lymphagioma colli DD/ cystic hygroma colli
Mungkin bisa berkaitan dengan gangguan kongenital (terkait kromosom) 
22 Maret 2019, 16:11
dr. Nico Poundra Mulia, SpOG
dr. Nico Poundra Mulia, SpOG
Dokter Spesialis Kandungan
Setuju dengan rekan rekan diatas, kasus diatas hygroma colli
22 Maret 2019, 17:57
dr.Andrio Wishnu Prabowo,SpB
dr.Andrio Wishnu Prabowo,SpB
Dokter Spesialis Bedah