Anjuran dan pantangan makanan pada pasien dengan hepatitis - Gizi Klinik Ask The Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Dian, Sp.GK, izin bertanya dokter.Bagaimana anjuran dan pantangan makanan pada pasien dengan hepatitis?Terimakasih sebelumnya dokter atas informasinya.

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Anjuran dan pantangan makanan pada pasien dengan hepatitis - Gizi Klinik Ask The Expert

    Dibalas 29 Desember 2021, 14:30

    Alo dr. Dian, Sp.GK, izin bertanya dokter.

    Bagaimana anjuran dan pantangan makanan pada pasien dengan hepatitis?

    Terimakasih sebelumnya dokter atas informasinya.

29 Desember 2021, 14:30

Selamat siang Dr Nurul, terima kasih pertanyaannya. Pasien dengan hepatitis disarannkan untuk mengonsumsi diet seimbang sesuai dengan kebutuhannya berdasarkan status gizi dan derajat penyakitnya. Protein dalam bentuk BCAA (asam amino rantai cabang) dan lemak dari golongan MCT (medium chain tryglycerides) dapat diberikan pada pasien ini, dengan jadwal 3x makan dan 2-3x selingan. Selingan dapat berupa buah, susu formula untuk penyakit hati (untuk memenuhi kebutuhan nutrisi pasien). Anjurannya untuk konsultasi ke spesialis gizi klinik ya agar pemberian nutrisi dapat disesuaikan kebutuhan pasien secara individual. Semoga dapat membantu ya.