Pasien anak perempuan usia 9 tahun dengan mucocele - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dok.Izin bertanya.Anak, perempuan usia 9 tahun, datang dibawa oleh ibunya dengan keluhan benjolan di bibir bagian dalam sebelah kiri, awalnya ditempat...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien anak perempuan usia 9 tahun dengan mucocele

    Dibalas 09 Maret 2022, 10:46
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dok.

    Izin bertanya.

    Anak, perempuan usia 9 tahun, datang dibawa oleh ibunya dengan keluhan benjolan di bibir bagian dalam sebelah kiri, awalnya ditempat tersebut kata ibu os merupakan sariawan, lalu sebulan yang lalu telah diberikan albotyl oleh oleh sang ibu, karena os merupakan anak pondok, ibu os baru mengunjungi os lagi hari ini. Dan yang dikiranya sariawan itu, kini telah muncul seperti benjolan, nyeri (+), gatal (-), demam (-). Keluhan lain lain (-).

    Mohon assesment dan tatalaksanya dok.

    Terimakasih

06 Februari 2022, 15:18
Izin menjawab dok, mohon koreksi jika tdk sesuai. Kalo tdk salah memahami perjalanan penyakitnya, lesi tsb awalnya berupa ulser, kemudian menjadi benjolan ( perlu informasi lanjut mengenai tekstur benjolan apakah teraba lunak berisi cairan, atau mrpk massa), kemudian diberikan albothyl ( apakah benjolannya pecah, hilang, atau menurun?) Kemudian menjadi benjolan lagi yg  terasa nyeri. Mohon informasi lanjut mengenai masa munculnya sariawan pertama kali hingga os mengeluhkan benjolan yg sama.
Namun, membaca riwayat tsb, sy memperkirakan kemungkinan keluhan os berupa lesi mucocele. Lesi ini sering dijumpai pd mukosa labial dg krakterisik mudah pecah menjadi ulser, namun potensi rekurensinya tinggi. Rasa sakit bisa muncul saat lesi pecah, dan atau berupa benjolan namun tergigit saat makan atau bicara.
Riwayat lesi diatas bisa di DD dg fibroma namun lesi benjolan ini lebih sulit mengecil atau hilang secara spontan
06 Februari 2022, 15:21
Beliau ini spesialis untuk kelainan yg seperti itu dok. Alhamdulillah, beliau berkenan ikut menjawab. Terima kasih banyak  ilmunya dok  Erni 🙏🙏🙏
06 Februari 2022, 16:08
Sama-sama drg Yuni, Sesuai dg gambaran klinis pd foto memang mengarah ke mucocele. Lesi ini mudah pecah namun angka rekurensi tinggi. Os diberi edukasi unt makan dan berbicara dg pelan, juga mengupayakan unt menghilangkan kebiasaan mengigit bibir.
Semoga bermanfaat.
06 Februari 2022, 16:10
drg. Akhsanal Fauzi Sp.BM
drg. Akhsanal Fauzi Sp.BM
Dokter Gigi Spesialis
Sy setuju kecurigaan mucocele jika melihat foto klinis.. namun pastinya tetap dibutuhkan anamnese lbh lengkap dan pemeriksaan klinis langsung.. jadi saran sy bs periksa langsung ke spBM (spesialis bedah mulut) utk mendiskusikan kondisinya dan rencana terapi definitif terutama kmungkin tindakan ekstirpasi mucocele jika benar sesuia kecurigaan sy diatas. Namun yg harus ditekankan bahwa mucocele bs memiliki kecendrungan rekuren jika penyebab utama iritasi kronis yg biasanya disebabkan kebiasaan menggigit bibir msh ada pada pasien.
06 Februari 2022, 15:05
Ada fotonya dok?
06 Februari 2022, 15:07
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Ini dok fotonya. Dari td saya upload gagal terus fotonya
06 Februari 2022, 17:14
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Baik dokter trmksh. Apakah ada tatalaksana awal yg bisa di berikan oleh GP dok ? Atau lgsung refer ke TS drg dok ?
06 Februari 2022, 17:15
Dirujuk ke Sp.BM dok. Ok belum ada pengobatan yg efektif unt mengurangi benjolan pd mucocele
09 Maret 2022, 10:26
Ijin bertanya, kalau dari faskes 1 yang merujuk itu dokter umum/ dokter gigi?
09 Maret 2022, 10:46

ALO Dokter, kalau mengikuti BPJS sepertinya perlu melalui dokter gigi dulu sebelum dirujuk ke dokter gigi spesialis.

06 Februari 2022, 15:10
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Berikut saya sertakan foto klinisnya dok.
06 Februari 2022, 16:13
drg.Israyani, Sp.PM
drg.Israyani, Sp.PM
Dokter Gigi Spesialis
Izin menjawab juga dok, berdasarkan tanda klinis dan riwayat demikian, saya sepakat Mucocele, namun bukan cuma lesi ini yang perlu diperhatikan, tapi ke kemungkinan ada faktor lokal seperti maloklusi terutama area gigi anterior sisi tersebut, kemudian kebiasaan anak. Kadang pecah sendiri jika mucocele, namun jika berubah menjadi massa yang mengarah ke yang kami sebut sebagai iritasio fibroma, tindakan nya adalah rujuk ke Bedah Mulut.CMIIW, berikut lampiran yang bisa dijadikan referensi
mucocele