Diagnosis banding sakit perut hilang timbul - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo Dokter.Saya mendapatkan pasien, laki-laki, 25 tahun, datang dengan keluhan perut terasa sakit disertai demam sejak 2 hr yg lalu.Awalnya pasien...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Diagnosis banding sakit perut hilang timbul

    Dibalas 20 Juli 2023, 08:59
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo Dokter.

    Saya mendapatkan pasien, laki-laki, 25 tahun, datang dengan keluhan perut terasa sakit disertai demam sejak 2 hr yg lalu.

    Awalnya pasien mengeluhkan demam (38.3), perut perih,mual, dan kembung. Lalu pasien mengkonsumsi ranitidin, domperidon, dan paracetamol untuk mengatasi keluhannya.

    Pasien juga mengeluhkan mengeluhkan sulit BAB, dan kemarin meminum pencahar. Setelahnya pasien BAB. Tapi malamnya pasien mengatakan perutnya sakit (mules) yang hilang timbul. Kemarin juga pasien mengatakn sempat demam yg turun dengan parasetamol.

    Hari ini juga pasien mengeluhkan sakit perut (mules) yg hilang timbul, dan terkadang timbul sesaat setelah pasien makan. Demam (-).BAK baik. Intake menurun akibat nafsu makan menurun. 

    Dari pemeriksaan fisik TTV dalam batas normal.

    Nyeri epi (+), BU (+) normal.

    Saya mendiagnosa pasien dengan dispepsia dd parathypoid fever. Saya memberikan terapi berupa lansoprazol dan parasetamol. 

    Kira-kira diagnosa banding lainnya mengarah kemana ya Dok? Dan terapi apa yg perlu ditambahkan ya Dok? Terima kasih 🙏🏼

14 Juli 2023, 16:44
dr.Aditya Rangga Fandiarta, SpPD
dr.Aditya Rangga Fandiarta, SpPD
Dokter Spesialis Penyakit Dalam
Alo dokter. Izin berpendapat. Demam 2 hari disertai mual, nyeri perut bisa kearah dengue. Bisa evaluasi untuk hematologi rutin dan hitung jenis, kalau sudah masuk demam hari 3 biasanya jelas penurunan trombositnya. Demam dan nyeri epigastrium bisa juga pada kolesistitis, kadang keluhan pasien nyeri nya tidak pas regio kanan atas tapi lebih ke epigastrium. Demam mual dan BAB sulit juga bisa pada demam tifoid.
20 Juli 2023, 08:59
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Baik terima kasih Dokter untuk masukannya 🙏🏼
13 Juli 2023, 20:00
Izin menjawab dan konfirmasi klinis ulang dok. Apakah ada nyeri tekan kuadran kanan bawah? Coba diskoring ALVARADO untuk menyingkirkan appendisitis dok? Kemungkin diagnosa banding saya abdominal discomfort susp appendisitis dd/thypoid abdominal. Saran jk masih keluhan tidak membaik, anjuran pasien ke IGD RS atau jk layanan primer dokter tersedia tolong diusg abdomen.
13 Juli 2023, 20:15
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Untuk nyeri tekan kuadran kanan bawah  tidak ada Dok. Alvarado score secara klinis 3 Dok ( tidak tersedia pemeriksaan DL) 🙏🏼