AlodokterMw berbagi case yg sempat buat sya bingung, Pasien perempuan umur 43 tahun mengeluh tenggorokan seperti ada yang mengganjal, setiap makan nasi...
Pasien wanita usia 43 tahun dengan keluhan terdapat rasa mengganjal di tenggorokan - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pasien wanita usia 43 tahun dengan keluhan terdapat rasa mengganjal di tenggorokan

Alodokter
Mw berbagi case yg sempat buat sya bingung, Pasien perempuan umur 43 tahun mengeluh tenggorokan seperti ada yang mengganjal, setiap makan nasi pasien merasa nasi tersebut tertinggal di tenggorokan. Keluhan pasien ini sempat hilang kemudian muncul lagi. Demam(-), batuk(-) nyeri tenggorokan (-), nyeri menelan (-), dari pemeriksaan fisik yg saya lakukan faring tidak hiperemis.
Apakah dokter2 sekalian pernah ada yg mengalami hal yang sama ? Terapi apa yg bisa kita berikan pada pasien tersebut. Trmksh sebelumnya

Alo Dokter,
Saya coba bantu jawab dulu ya.
Keluhan yang dialami pasien mungkin termasuk disfagia, dimana dari sumber berikut (link:https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/dysphagia/symptoms-causes/syc-20372028), bisa disebabkan banyak faktor misalnya GERD, akalasia, spasme esofagus, adanya divertikulum di daerah faringesofageal.
Pemeriksaan yang bisa dilakukan antara lain Barium X-Ray atau CT-Scan.
Untuk informasi selengkapnya, saya akan ikut menyimak ya Dok.
Semoga bermanfaat