Pemberian obat mual muntah untuk anak - Farmakologi Klinik Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Trisni Untari, Sp. FK, izin bertanya dokter.Bagaimana pertimbangan pemberian obat mual muntah untuk anak? Mulai usia berapa diberikan? Dan jenis apa...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pemberian obat mual muntah untuk anak - Farmakologi Klinik Ask the Expert

    Dibalas 20 Agustus 2021, 14:34

    Alo dr. Trisni Untari, Sp. FK, izin bertanya dokter.

    Bagaimana pertimbangan pemberian obat mual muntah untuk anak? Mulai usia berapa diberikan? Dan jenis apa yang disarankan?

    Terimakasih sebelum nya dokter 🙏.

20 Agustus 2021, 14:24

Terima kasih dokter atas pertanyaan

saat ini antiemetik yang digunakan pada anak memiliki studi terbatas mengenai keamanannya sehingga pemakaiannya dipertimbangkan untuk manfaat yang di terima akan lebih besar dibandingkan dengan resiko yang akan didapatkan. Pemberian antiemetik pada anak dapat menggunakan golongan antagonis seretonin seperti ondansetron dan juga antagonis dopamin seperti domperidon.

20 Agustus 2021, 14:34

untuk usia pemberian antiemetik seperti ondansetron direkomendasikan untuk bayi diatas 6 bulan, karena studi mengenai efikasi serta safety penggunaanya pada usia di bawah 6 bulan belum memiliki data yang cukup.