Cara menghitung pemberian fenitoin pada algoritma tata laksana kejang akut anak - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, bagaimana cara menghitung pemberian fenitoin pada algoritma tatalaksana kejang akut pada anak? Dosisnya fenitoin 20 mg/kg/IV (diencerkan dalam...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Cara menghitung pemberian fenitoin pada algoritma tata laksana kejang akut anak

    Dibalas 14 Juli 2023, 22:03
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter, bagaimana cara menghitung pemberian fenitoin pada algoritma tatalaksana kejang akut pada anak? Dosisnya fenitoin 20 mg/kg/IV (diencerkan dalam NaCl 0,9% 50 ml selama 20 menit atau 2 mg/kg/menit). Cara penghitungannya bagaimana ya dok? Boleh dicontohkan ga ya dok? Terima kasih

09 Juli 2023, 13:32
dr.Noldy Octovianus,Sp.A
dr.Noldy Octovianus,Sp.A
Dokter Spesialis Anak
Baik contohnya utk penanganan kejang anak, mis berat badan 10 kg. 20x10 mg jd 200 mg dlm nacl 0,9% 50 ml. Sediaan fenitoin 100 mg/2 ml. Jd 200 mg diperlukan 4 ml fenitoin dicampur 46 ml nacl 0,9% sehingga total 50 ml ya. Disetel di alat syringe pump utk 20-30 menit ya. Semoga bisa membantu
09 Juli 2023, 14:12
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Baik terima kasih dokter. Kalau untuk pemberian fenobarbital apakah perlu pengenceran juga dokter?
09 Juli 2023, 22:26
dr.Noldy Octovianus,Sp.A
dr.Noldy Octovianus,Sp.A
Dokter Spesialis Anak
Iya sama perlu di encerkan dg nacl 0,9% ya.
14 Juli 2023, 22:03
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum

baik dokter, terima kasih banyak dok